Pixel Codejatimnow.com

Pilwali Surabaya 2020

Warga Kepincut Integritas dan Kredibilitas Machfud Arifin-Mujiaman

Editor : Narendra Bakrie  Reporter : Zain Ahmad
Cawawali Mujiaman saat menyapa warga RW 8 Kelurahan Sidotopo, Kecamatan Semampir, Kota Surabaya
Cawawali Mujiaman saat menyapa warga RW 8 Kelurahan Sidotopo, Kecamatan Semampir, Kota Surabaya

jatimnow.com - Pasangan Calon (Paslon) Wali Kota-Wakil Wali Kota Surabaya, Machfud Arifin-Mujiaman Sukirno (MAJU) banjir dukungan. Seperti halnya warga Kelurahan Sidotopo, Kecamatan Semampir yang kompak untuk menangkan paslon nomor urut 2 itu.

Ketua RW 8, Kelurahan Sidotopo, Muhammad Nur mengajak warganya untuk mencoblos Machfud Arifin-Mujiaman pada Pemilihan Wali Kota (Pilwali) Surabaya, 9 Desember 2020 mendatang.

Menurutnya, ajakan tersebut dipandang rasional karena hanya Paslon Machfud Arifin-Mujiaman yang bisa menyelesaikan masalah-masalah akut warga Surabaya, seperti surat ijo.

"Jangan munafik, kita harus sadar hanya Pak Machfud dan Pak Mujiaman yang bisa menyelesaikan masalah warga Surabaya. Ayo kita sama-sama kompak dukung Pak Machfud dan Pak Mujiaman untuk menang," ujar Nur saat menerima kunjungan Calon Wakil Wali Kota Surabaya, Mujiaman Sukirno di Jalan Sencaki Sidotopo, Kamis (15/10/2020).

Menurutnya, Jalan Sencaki sebagai tempat yang sangat keramat. Banyak tokoh-tokoh kecil dan besar di sana.

"Di sini tempat keramat, kita semua berharap pasangan MAJU menang pada pilkada ini. Semuanya sudah kompak mendukung Pak Machfud dan Pak Mujiaman," ungkap Nur.

Cawawali Mujiaman saat menyapa warga RW 8 Kelurahan Sidotopo, Kecamatan Semampir, Kota SurabayaCawawali Mujiaman saat menyapa warga RW 8 Kelurahan Sidotopo, Kecamatan Semampir, Kota Surabaya

Dia menambahkan, seluruh program Paslon MAJU menurutnya berpihak pada rakyat, karena memang ingin mensejahterakan masyarakat. Program-program itu sejalan dengan tagline Maju, yaitu maju kotane, makmur wargane.

Baca juga:
Machfud Arifin Ikhlas dan Doakan Eri Cahyadi-Armudji

"Masyarakat sekarang butuh pemimpin yang benar-benar peduli, bukan hanya sekedar omongan. Pak Machfud dan Pak Mujiaman ini memiliki integritas dan kredibilitas yang sudah teruji," ungkapnya.

Untuk itu Nur mengajak semua warga Surabaya memiliki kesadaran penuh agar bisa memilih pemimpin yang bekerja untuk rakyat, bukan mementingkan pencitraan.

Pengalaman Machfud Arifin yang pernah menjadi kapolda sebanyak tiga kali adalah sebagai bukti bahwa pria kelahiran Ketintang, Surabaya itu peka terhadap kondisi dan kebutuhan warga Surabaya.

"Pokoknya Pak Machfud dan Pak Mujiaman ini sudah teruji semua. Keduanya sukses dalam karirnya masing-masing. Kita harapkan pasangan MAJU menang," tandasnya.

Baca juga:
Kuasa Hukum MAJU Sayangkan Dana Kampanye Erji Nol Rupiah Tak Ditindak

Melihat antusiasme dukungan dari RT-RW dan masyarakat, Mujiaman menyampaikan banyak terimakasihnya. Mantan Dirut PDAM Surya Sembada Kota Surabaya itu mengaku bisa memahami kondisi masyarakat saat ini.

"Saya bisa mengerti, mulai kecil hidup di sini sampai besar. Mereka bersabar terus dengan keadaan, tanahnya punya masalah tidak selesai. Saya berkomitmen akan berada dipihak rakyat," ungkapnya.

Mujiaman menambahkan, selain komitmen menuntaskan surat ijo, pasangan MAJU akan memulai pembangunan dari kampung ke kampung.

"Sekarang diprioritaskan kampung dapat dahulu. Baru ke tengah kota untuk pembangunan bidang-bidang lainnya," tandasnya.