Pixel Codejatimnow.com

21 Korban Kapal Wahyu Ilahi Terbakar Dievakuasi ke Probolinggo

 Reporter : Erwin Yohanes
Suasana evakuasi penumpang  kapal Wahyu Ilahi 02
Suasana evakuasi penumpang kapal Wahyu Ilahi 02

jatimnow.com - Sebanyak 21 penumpang kapal Wahyu Ilahi 02 yang mengalami kecelakaan pada Kamis (30/8/2018) di perairan laut Nusa Tenggara Timur (NTT), akhirnya tiba di Probolinggo pada Minggu (2/9/2018) malam .

Para korban dengan menumpang Kapal Motor (KM) Sejahtera Nagoya 04, tiba di Pantai Pelabuhan Perikanan Mayangan, Kota Probolinggo, sekitar pukul 19.30 WIB.

Setelah itu para korban langsung dievakuasi dengan menaiki bus Polres Probolinggo Kota, menuju tempat penampungan korban sementara di Stasiun Radio Pantai Probolinggo.

Kapolres Probolinggo, AKBP Alfian Nurrizal mengatakan, 21 korban ini merupakan warga Joneponto Sulawesi Selatan yang berlayar dari NTT menuju kampung halamannya. Mereka terdiri dari 18 orang dewasa, 3 anak-anak dibawah umur .

Namun di tengah perairan mengalami kecelakaan dengan terbakarnya kapal yang ditumpangi.

"Tetapi korban semuanya dalam keadaan selamat. Setelah mereka bisa diselamatkan oleh ABK KM Sejahtera Nagoya 04 Probolinggo," katanya dilokasi penampungan.

Alfian menjelaskan para korban akan tinggal di penampungan sekitar 2 hari . Meraka akan balik ke kampung halaman pada Rabu (5/9/2018) melalui Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya.

"Mereka akan pulang melalui jalur laut dengan menumpang kapal dari Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya," jelasnya.

Baca juga:
21 Korban Kebakaran Kapal Wahyu Ilahi Dipulangkan dengan Pesawat

Sementara itu, Haryanto (43) salah satu korban KLM Wahyu Ilahi 02 mengatakan, kecelakaan terbakarnya kapal yang ditumpanginya tersebut terjadi pada Kamis (30/8/2018) kemarin sekitar pukul 10.30 waktu setempat.

"Sebelum terbakar tiba-tiba ada api di mesin kapal . Disaat itu juga kapal langsung terbakar. Sehingga kami bersama penumpang lainnya menyelamatkan diri dengan melompat dari kapal itu," katanya.

Haryanto juga menyebutkan, kapal yang ditumpangi 21 orang itu membawa beberapa hewan ternak berjumlah 100 sapi, 20 ekor kerbau, 50 kuda dan 100 kambing.

"Selain penumpang yang selamat, ada 2 ekor kambing yang juga berhasil dievakuasi. Untuk hewan lainnya tidak bisa diselamatkan," ujarnya.

Baca juga:
Kapal Terbakar, Penumpang Naik Karung Isi Kelapa hingga Gendong Istri

21 korban saat tiba di Probolinggo sudah dilakukan pemeriksaan kesehatan. Bahkan mereka saat ini sudah menempati posko penampungan.

Reporter: Mahfud Hidayatullah

Editor: Erwin Yohanes