Pixel Codejatimnow.com

Pilihan Pembaca: Satu Keluarga Jadi Copet hingga Residivis Curi Motor

Editor : Redaksi  

jatimnow.com - Berita satu keluarga di Surabaya jadi komplotan copet menjadi pilihan pembaca pertama pada Minggu (31/1/2021).

Kemudian bus tergelincir dari Jalur Tol Sidoarjo mengakibatkan 7 penumpang terluka berada di urutan kedua. Di urutan ketiga adalah bandit curi motor tetangga usai 7 bulan keluar dari penjara.

Redaksi merangkum ketiga berita itu:

Miris! Satu Keluarga di Surabaya Jadi Komplotan Copet

Empat orang satu keluarga yang menjadi komplotan copet spesialis pengunjung Pasar Tugu Pahlawan Minggu pagi ditangkap Unit Resmob Satreskrim Polrestabes Surabaya.

Mereka adalah Rio Didik Agus (50), Ary Yuana (47) dan Ori Ramadhan Tiko (27). Mereka merupakan warga Jalan Darmo Permai Utara, Surabaya. Sementara satu tersangka lain yaitu Sri Wardhani (41), warga Jalan Oro-oro, Tambaksari, Surabaya.

Bus Tergelincir dari Jalur Tol Sidoarjo, 7 Penumpang Terluka

Baca juga:
5 Berita Trending Pekan Ini: Nomor 2 Jomblo Dilarang Iri

Bus Sabar Indah bernopol S 7204 UA tergelincir keluar jalur KM 762 Tol Sidoarjo, sekitar pukul 14.05 Wib, Minggu (31/1/2021). 7 orang penumpang terluka akibat kecelakaan itu.

Kanit 2 Sat PJR Polda Jatim, AKP Roni Faslah mengatakan, bus itu disopiri Agus Salim Fikri (22), warga Desa Tanjung Rejo, Kecamatan Tongas, Kabupaten Probolinggo.

"Tujuh orang terluka akibat kecelakaan tersebut. Di antaranya enam penumpang, satu kondektur bus," jelas Roni.

Baca juga:
5 Berita Trending Pekan Ini: Nomor 3 Jangan Ditiru Maszeeh!

Terlalu! Bandit ini Curi Motor Tetangga Usai 7 Bulan Keluar Penjara

Baru 7 bulan keluar dari penjara, seorang residivis pencurian motor kembali beraksi di Desa Lebakrejo, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan.

Bandit kambuhan itu bernama Yasik (46), warga Dusun Sumberrejo, Desa Lebakrejo, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan. Dia dibekuk Unit Reskrim Polsek Purwodadi, Polres Pasuruan.