jatimnow.com - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Banyuwangi menemukan 8 nama Calon Legislatif (Caleg) yang terdeteksi sebagai perangkat desa.
Diduga 8 orang tersebut tidak melaporkan lengkap biodatanya pada saat mendaftarkan diri di KPU sebagai Bakal Calon Legislatif.
Koordinator Divisi Pencegahan dan Hubungan Antarlembaga Bawaslu Adreanus Yansen Pale mengatakan, dimungkinkan 8 orang dari 601 Caleg di Banyuwangi tidak melaporkan biodata secara akurat terkait pekerjaannya saat mendaftar ke KPU.
"Pada saat penetapan DCS (Daftar Caleg Sementara) waktu itu kita menemukan 7. Ketika kita rekomendasikan ke KPU untuk melakukan penelitian kembali dan ditemukan 1 lagi. Jadi 8 yang terdeteksi sebagai Kades, BPD, perangkat desa seperti BUMDes," beber Adreanus, Selasa (16/10/2018).
Yang diketahui sebagai BPD dan dilantik pada Selasa 9 Oktober, lanjutnya, terdapat 2 orang dari Partai NasDem dan PDI Perjuangan. Sementara 6 orang Caleg lainnya terdeteksi sebagai Kepala Desa dan sebagian lainnya menjabat di BUMDes.
"Dua orang BPD itu atas nama Hasim Ashari (Caleg Nasdem Dapil 3) dan Andik Santoso kalau tidak salah (Caleg Dapil 4) dari PDI Perjuangan," tandasnya.
Rencananya, pihaknya akan memanggil yang bersangkutan sesuai dengan kewenangannya. Supaya, kata dia, tidak terjadi adanya pelanggaran dalam pemilu legislatif 2019.
"Kita ambil langkah cepat upaya Bawaslu dalam konteks pencegahan," paparnya.
8 Caleg di Banyuwangi Tercatat Sebagai Perangkat Desa, KPU Kecolongan?
Selasa, 16 Okt 2018 12:22 WIB
Reporter :
Hafiluddin Ahmad
Hafiluddin Ahmad
Berita Banyuwangi
Ecoton Gandeng SMP NU Shafiyah Banyuwangi Kampanyekan Pesantren Zero Waste
Tol Prosiwangi Jadi Perhatian, Basarnas Siapkan Helikopter Pantau Arus Nataru
Banyuwangi Jadi Pilot Project, PTPN I Tanam 10 Ribu Kelapa Genjah demi Hilirisas
Kapolda Jatim Resmikan Dermaga dan Kapal Cepat Satpolairud Polresta Banyuwangi
Kabar Duka, Pemuda Tenggelam Ditemukan dalam Kondisi Meninggal
Berita Terbaru
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini: Cerah Berawan
Harga Emas Selasa 13 Januari 2026 dan Catatan untuk Investor
Tiket Jember–Jakarta Turun, DPRD Jember Dorong Perbaikan Fasilitas Bandara
Badan Kehormatan DPRD Jember Klarifikasi Laporan Pengacara Perumahan
Daop 7 Tutup Perlintasan Liar di Nganjuk Seiring Naiknya Frekuensi Perjalanan KA
Tretan JatimNow
Konsisten Memberdayakan Kaum Hawa, Reny Widya Lestari Raih AWEN Award 2025
Aura Sinta Raih Emas Pada Ajang AKF China Setelah Gagal di Porprov Jatim
Kisah inspiratif Dokter Gigi Zahra, Sang Dokter Gigi Bawa Misi Kemanusiaan
Agus Hermanto, Guru Pelosok Banyuwangi Sang Penjaga Mimpi Anak Desa
Terpopuler
#1
Proyek Dam Pelimpah Jember Senilai Rp15 M Ambrol, Komisi D DPRD Jatim Segera Cek
#2
Cuaca Surabaya Hari Ini: Berawan, Waspadai Hujan Ringan
#3
Jagal Pegirian Keler Sapi Hidup ke Gedung DPRD Surabaya, Tolak Relokasi
#4
Harga Emas Senin 12 Januari 2026: Stabil dan Cenderung Naik
#5