jatimnow.com - Kelangkaan elpiji 3 kg terjadi di beberapa wilayah Surabaya dalam satu bulan terakhir. Sebab informasinya, pasokan elpiji dari Pertamina ke agen maupun pangkalan, dibatasi. Hasilnya, elpiji bersubsidi khusus warga miskin itu, sulit di dapat.
Seperti dikatakan Yaman Ismanto, pemilik pangkalan elpiji di daerah Tambak Asri, Krembangan, Surabaya. Dalam beberapa hari terakhir, elpiji dengan warna tabung hijau itu dibatasi hanya dikirim 200 tabung saja setiap harinya.
"Padahal sebelumnya saya bisa menjual 500 hingga 600 elpiji 3 kg setiap harinya," sebut Yaman, Senin (3/9/2018).
Kendati pasokan dari pertamina dan agen dibatasi disaat permintaan semakin tinggi, Yaman tidak menaikkan harga elpiji 3 kg itu. Dia menjualnya seharga Rp 15.500,- ke pengecer. Sedangkan dari pengecer ke warga, rata-rata dijual dengan harga standart yaitu antara Rp 18.000 hingg Rp 18.500,-.
Sementara itu, dampak dari pembatasan pasokan elpiji 3 kg tersebut membuat warga mengeluh. Anggiat Hutapea salah satunya, yang mengaku dalam beberapa hari terakhir tidak dapat membeli elpiji 3 kg itu. Sebab banyak pangkalan mengaku stoknya kosong.
Atas itu, Hutapea dan warga sekitar berharap kepada pemerintah agar segera mencabut pembatasan pasokan elpiji 3 kg itu. Pasalnya, pembatasan pasokan tidak berimbang dengan tingginya permintaan di tingkat masyarakat yang dikhawatirkan akan menyebabkan kenaikan harga.
Reporter : Narendra Bakrie
Editor: Arif Ardianto
Elpiji 3 Kg Langka di Surabaya, Ini Pengakuan Pedagang
Senin, 03 Sep 2018 18:24 WIB
Reporter :
jatimnow.com
jatimnow.com
Berita Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini: Cerah Berawan
Harga Emas Selasa 13 Januari 2026 dan Catatan untuk Investor
Cegah Korban Bullying, Unusa Kenalkan Radar Sosiometri bagi Guru Surabaya
Cara Unik Terminal Petikemas Surabaya Tanamkan Minat Baca Sejak Dini
Tok! MA Hukum CNN Indonesia Bayar Setengah Miliar ke Karyawan
Berita Terbaru
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini: Cerah Berawan
Harga Emas Selasa 13 Januari 2026 dan Catatan untuk Investor
Tiket Jember–Jakarta Turun, DPRD Jember Dorong Perbaikan Fasilitas Bandara
Badan Kehormatan DPRD Jember Klarifikasi Laporan Pengacara Perumahan
Daop 7 Tutup Perlintasan Liar di Nganjuk Seiring Naiknya Frekuensi Perjalanan KA
Tretan JatimNow
Konsisten Memberdayakan Kaum Hawa, Reny Widya Lestari Raih AWEN Award 2025
Aura Sinta Raih Emas Pada Ajang AKF China Setelah Gagal di Porprov Jatim
Kisah inspiratif Dokter Gigi Zahra, Sang Dokter Gigi Bawa Misi Kemanusiaan
Agus Hermanto, Guru Pelosok Banyuwangi Sang Penjaga Mimpi Anak Desa
Terpopuler
#1
Proyek Dam Pelimpah Jember Senilai Rp15 M Ambrol, Komisi D DPRD Jatim Segera Cek
#2
Cuaca Surabaya Hari Ini: Berawan, Waspadai Hujan Ringan
#3
Jagal Pegirian Keler Sapi Hidup ke Gedung DPRD Surabaya, Tolak Relokasi
#4
Harga Emas Senin 12 Januari 2026: Stabil dan Cenderung Naik
#5