jatimnow.com - Kecelakaan antara truk trailer dan truk boks terjadi di Jalan Tol Surabaya arah Gresik, Sabtu (2/3/2019). Kecelakaan terjadi sekitar pukul 12.45 Wib.
Trailer bernopol L 9181 warna hijau dikemudikan oleh Baihaki (32) warga Dusun Morombuh, Bangkalan, Madura, menabrak truk box bernopol S 8986 UN dikemudikan Djaini (50) warga Kertosono, Nganjuk.
Kasat Patroli Jalan Raya (PJR) Polda Jatim, AKBP Bambang S Wibowo menjelaskan, trailer melaju dari timur ke barat. Setibanya di lokasi, kejadian, tepatnya di KM 2A truk oleng ke lajur kanan dan menabrak truk boks.
"Kondisi itu membuat kendaraan truk boks nopol S 8986 UN yang pada saat itu tengah melaju tepat dibelakang trailer tidak mampu menghindar dan akhirnya menabrak pada bagian samping," jelas Bambang kepada jatimnow.com.
Bambang mengatakan, kecelakaan itu terjadi karena pengemudi trailer kurang hati-hati lantaran saat itu kondisi jalan yang cukup licin karena tergenang air hujan.
"Analisa sementara petugas, kecelakaan terjadi karena pengemudi trailer kurang hati-hati saat melaju di permukaan jalan yang cukup licin," kata Bambang.
Tidak ada korban jiwa ataupun luka-luka dalam peristiwa ini. Hanya kendaraan mengalami kerusakan akibat kecelakaan.
"Tidak ada korban, dua pengemudi selamat. Hanya saja kendaraan rusak akibat kecelakaan itu," tandasnya.
Kecelakaan di Tol Gresik, Trailer Tabrak Truk Boks
Sabtu, 02 Mar 2019 17:14 WIB
Reporter :
Arry Saputra
Arry Saputra
Berita Gresik
Profil AKBP Ramadhan Nasution, Kapolres Gresik Baru Gantikan AKBP Rovan Richard
Kapolres Gresik Imbau DPO Gangster Pelaku Pengeroyokan Serahkan Diri
3 Anggota Gangster Pelaku Pengeroyokan di Gresik Ditetapkan Tersangka
Jenazah Nelayan Lumpur Ditemukan Mengapung di Perairan Roomo Gresik
PWI Gresik Gelar Pelatihan Public Speaking dan Lomba VO, Dukung Potensi Pelajar
Berita Terbaru
Jembatan Gantung Diperbaiki, Warga di Jember Harap Pemerintah Bangun Permanen
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini: Cerah Berawan
Harga Emas Selasa 13 Januari 2026 dan Catatan untuk Investor
Tiket Jember–Jakarta Turun, DPRD Jember Dorong Perbaikan Fasilitas Bandara
Badan Kehormatan DPRD Jember Klarifikasi Laporan Pengacara Perumahan
Tretan JatimNow
Konsisten Memberdayakan Kaum Hawa, Reny Widya Lestari Raih AWEN Award 2025
Aura Sinta Raih Emas Pada Ajang AKF China Setelah Gagal di Porprov Jatim
Kisah inspiratif Dokter Gigi Zahra, Sang Dokter Gigi Bawa Misi Kemanusiaan
Agus Hermanto, Guru Pelosok Banyuwangi Sang Penjaga Mimpi Anak Desa
Terpopuler
#1
Proyek Dam Pelimpah Jember Senilai Rp15 M Ambrol, Komisi D DPRD Jatim Segera Cek
#2
Cuaca Surabaya Hari Ini: Berawan, Waspadai Hujan Ringan
#3
Jagal Pegirian Keler Sapi Hidup ke Gedung DPRD Surabaya, Tolak Relokasi
#4
Harga Emas Senin 12 Januari 2026: Stabil dan Cenderung Naik
#5