Pixel Codejatimnow.com

Kalah Tipis, Persik Kediri Akui Keunggulan Persebaya

Editor : Sofyan Cahyono  Reporter : Bramanta Pamungkas
Pemain Persik Kediri saat melawan Persebaya Surabaya.(Foto: persikfcofficial)
Pemain Persik Kediri saat melawan Persebaya Surabaya.(Foto: persikfcofficial)

Kediri - Persik Kediri menelan kekalahan dari Persebaya Surabaya di pekan 30 kompetisi BRI Liga 1 2021. Mereka kalah tipis 0-1 dalam pertandingan yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (10/3/2022) sore. Gol semata wayang Persebaya dicetak pemain asing Taisei Marukawa di menit ke-76.

Usai pertandingan, pelatih Persik Kediri Javier Roca secara sportif mengakui keunggulan tim lawan. Roca pun mengucapkan selamat kepada Persebaya atas kemenangan tersebut. Meskipun begitu, pelatih berpaspor Cile ini juga mengapresiasi pemain Persik Kediri yang telah berjuang maksimal.

Rapatnya lini belakang skuad Macan Putih ini membuat gawang mereka baru kebobolan di menit ke-76. "Saya meminta maaf atas kekalahan ini. Selamat kepada Persebaya, pemain Persik Kediri telah berjuang maksimal dalam pertandingan ini," ujarnya, Kamis (10/03/2022).

Baca juga:
Final Liga Ramadan, Tuan Rumah Rebut Gelar Juara

Roca mencatat sejumlah hal yang akan dievaluasi usai pertancingan. Salah satunya adalah penyelesaian akhir. Persik tercatat mempunyai dua peluang emas yang berhasil digagalkan penjaga gawang Persebaya Erando Ari. Peluang emas terkahir didapat pada menit ke-90+4 melalui sepakan Fitra Ridwan. Namun tendangan jarak dekat ini masih mampu digagalkan kiper lawan. "Finishing kami masih kurang, dan tetap saya apresiasi kerja keras pemain kita," tuturnya.

Baca juga:
Otak-atik Peluang Persik Kediri Lolos Championship Series Usai Kalah dari PSIS

Pelatih yang juga pernah berseragam Persebaya ini tidak mau terlarut dalam kesedihan usai timnya kalah. Roca meminta pemain untuk bisa segera move on dan bangkit dari keterpurukan. Masih ada sisa 4 pertandingan lagi yang harus mereka menangkan guna mengamankan posisi mereka di papan klasemen sementara. Dengan hasil pertandingan ini, Persik Kediri masih tertahan di peringkat 9 dengan raihan 37 poin. "Kami harus segera move on dan memenangkan 4 pertandingan terakhir di kompetisi ini," pungkasnya.