7 Papan Reklame di Kota Mojokerto Disegel Satpol PP
Editor : Narendra Bakrie Reporter : Achmad Supriyadi
Rabu, 26 Jan 2022 15:23 WIB

Papan reklame yang disegel Satpol PP Kota Mojokerto (Foto: Adi for jatimnow.com)
Mojokerto - Satpol PP Kota Mojokerto menyegel 7 papan reklame karena pemilik tidak mengindahkan surat peringatan yang dilayangkan.
7 reklame itu berada di Jalan Pahlawan, Jalan Ahmad Yani, Jalan Majapahit dan area bekas Supermarket Bentar.
Plt Kasatpol PP Kota Mojokerto, Heryana Dodik Murtono membenarkan ada 7 papan reklame yang disegel. Satu reklame tidak mendapat izin perpanjangan karena ditolak tim teknis.
"Ada tujuh yang akan dibongkar, enam sudah diberi peringatan sampai tiga kali. Lima izinnya mati, satu lagi izin mati coba diperpanjang tapi oleh tim teknis ditolak," ungkap Dodik, Rabu (27/1/2022).
Kepala DPMPTSP Kota Mojokerto ini menambahkan, satu papan reklame yang berada di jalan protokol usai dicek bahkan tidak memiliki izin. Dodik memberikan batas waktu untuk membongkar secara mandiri.
"Satu reklame tidak ada izin. Kami sudah berikan surat untuk membongkar. Jika tidak dilakukan, kami yang akan bongkar secara paksa," tegasnya.
Menurut Dodik, jika sudah dibongkar oleh petugas Satpol PP, potongan pelat besi itu akan menjadi hak milik Pemerintah Kota Mojokerto.
"Kemarin hanya dipasang segel peringatan yang bertuliskan batas waktu pembongkaran. Jika tidak dibongkar, maka akan kami potong dan barang bukti menjadi milik pemkot," tandas Dodik.
Berita Terkait

Aksi Vandalisme Teror Ruang Publik Kota Mojokerto, Satpol PP Buru Pelakunya
Kamis, 26 Mei 2022 11:42 WIB
Program Ning Ita di Sekolah Sabet Penghargaan dari Kementerian Agama RI
Selasa, 24 Mei 2022 19:09 WIB
Makan di Warung, Cara Wali Kota Mojokerto Ning Ita Angkat Usaha Kecil
Senin, 23 Mei 2022 09:19 WIBBerita Lainnya

PN Surabaya Tolak Permohonan Pembubaran PT SGP yang Seret Nama Hakim Itong
Kamis, 26 Mei 2022 19:19 WIB
7 Langkah Strategis Mas Dhito dalam Menangani Kasus PMK di Kabupaten Kediri
Kamis, 26 Mei 2022 18:59 WIB
Curi HP dan Laptop di Puskesmas Tongas Probolinggo, Warga Situbondo Diringkus
Kamis, 26 Mei 2022 18:50 WIB
Sadad Kukuhkan Pengurus Gerindra Tulungagung di Pasar Burung: Segera Terbang!
Kamis, 26 Mei 2022 18:43 WIB