Pixel Codejatimnow.com

Polisi dan Dishub Cek Kesiapan Bus Angkutan Mudik di Surabaya

Kadishub Kota Surabaya Irvan mengecek kondisi bus PO Kalisari.
Kadishub Kota Surabaya Irvan mengecek kondisi bus PO Kalisari.

jatimnow.com - Persiapan arus mudik lebaran 2018, Dinas Perhubungan Kota Surabaya bersama Polrestabes menggelar sidak persiapan armada angkutan umum, Senin (4/6/2018).

Pengecekan armada ini tidak dilakukan di terminal, melainkan langsung di perusahaan armada bus. Salah satu sasarannya yaitu Perusahaan Otobus (PO) Kalisari Jalan Ahmad Yani dan sejumlah armada bus di Terminal Osowilangun.

Setelah sampai di kantor PO Kalisari, Kadishub Kota Surabaya Irvan Wahyudrajat meminta sopir untuk menghidupkan mesin busnya. Di dalam bus, Irvan meminta sopir untuk menunjukkan kartu izin trayek dan surat uji KIR. Setelah memastikan semua surat-surat administrasi terpenuhi, Irvan turun.

Tak hanya itu, bersama Kasatlantas Polrestabes Surabaya AKBP Eva Guna Pandia, Irvan meminta sang sopir untuk menyalakan semua perlengkapan bus. Mulai dari wiper, klakson hingga lampu standby, lampu utama serta lampu sein.

"Sudah oke bus ini," kata Irvan sembari turun dari bus.

Baca juga:
180.022 Tiket Mudik Lebaran Sudah Dipesan, yang Belum Jangan Sampai Kehabisan

Setelahnya, Irvan memelototi ban bus tersebut sambil memegangnya untuk memastikan tekanan ban tidak bermasalah.

Disela pengecekan, Irvan mengatakan bahwa armada bus milik PO Kalisari ini merupakan bus wisata yang dipakai untuk program mudik gratis. Selain itu, bus-bus di PO Kalisari ini juga dipakai untuk bus cadangan jika armada bus di terminal telah habis.

Di tempat yang sama, Kasatlantas Polrestabes Surabaya AKBP Eva Guna Pandia mengatakan, dalam pengecekan kali ini, pihaknya fokus pada kondisi sopir bus. Pandia mengimbau agar para sopir menjaga kesehatan dan tidak ugal-ugalan saat membawa penumpang.

Baca juga:
Tiket KA Mudik Lebaran Daop 7 Madiun Sudah Terjual 77 Persen

"Bagaimanapun, salah satu aktor penting dalam keselamatan seluruh penumpang angkutan umum, ada pada sopir. Sehingga, sopir harus dalam keadaan fit saat mengemudi," tutup Alumnus AKPOL (Akademi Kepolisian) tahun 2000 ini.

Reporter: Narendra Bakrie
Editor: Arif Ardianto