Pixel Codejatimnow.com

Pandemi Covid-19

'Kami Sembuh, Terima Kasih Tenaga Medis'

Editor : Redaksi  Reporter : Sandhi Nurhartanto
Warga pulang setelah menjalani karantina di Hotel Asrama Haji Sukolilo
Warga pulang setelah menjalani karantina di Hotel Asrama Haji Sukolilo

jatimnow.com - Setelah 32 orang dipulangkan, giliran 70 warga Kota Surabaya kembali ke rumah masing-masing dari Hotel Asrama Haji Sukolilo setelah dinyatakan negatif Covid-19.

"Kloter kedua ada 70 orang," kata Wakil Sekretaris Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Surabaya Irvan Widyanto, Kamis (4/6/2020) sore.

Ketujuh puluh orang itu diantaranya berasal dari Kecamatan Rungkut 25 orang, Kecamatan Sawahan 7 orang, Kecamatan Dukuh Pakis 1 orang dan Kecamatan Mulyorejo 9 orang.

Sebelum meninggalkan Asrama Haji Sukolilo, warga yang telah dinyatakan sehat membawa poster warna merah.

Diantaranya berbunyi 'Terima kasih Pemerintah Kota Surabaya', 'Kami Sembuh Terima Kasih Tenaga Medis' dan 'Terima Kasih Dokter dan Tenaga Medis dari kami yang telah sembuh'.

Baca juga:
Golkar Jatim Siapkan Kegiatan Sambut Ramadan, Pengurus Daerah Wajib Tahu

Untuk diketahui, Hotel Asrama Haji dipakai sebagai tempat karantina bagi warga yang hasil rapid testnya reaktif dan warga tanpa gejala yang konfirm Covid-19 atau orang tanpa gejala (OTG).

Warga juga meneriakkan ucapan terima kasih kepada Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini.

Baca juga:
Menkes Perkirakan Pandemi Covid-19 Berubah jadi Endemi

"Terima kasih Bu Risma," teriak mereka.