Pixel Codejatimnow.com

Ramadan, Perusahaan Pembiayaan ini Bagi Al-Quran dan Sembako

Editor : Sandhi Nurhartanto  Reporter : Narendra Bakrie
Pembagian bantuan Al-Quran dan sembako bagi ponpes dan warga di Gresik
Pembagian bantuan Al-Quran dan sembako bagi ponpes dan warga di Gresik

jatimnow.com – Bulan Ramadan 1441 Hijriyah, PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) cabang Gresik melakukan kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) dengan membagikan Al-Quran ke Pondok Pesantren (Ponpes) Mambaul Khisan di Jalan KH. Munawar, Dusun Pengulu, Sedayu.

Selain membagikan Al-Quran, perusahaan pembiayaan sepeda motor itu juga memberikan bingkisan kepada siswa tidak mampu dan membagikan sembako bagi masyarakat tidak mampu terdampak Virus Corona (Covid-19).

Penyerahan bantuan itu diserahkan langsung oleh Branch Head WOM Finance Cabang Gresik, Fuddy Ardhika Hari Mukti kepada KH Abdullah Muhksit, selaku Pengurus Panti Asuhan Mambaul Khisan yang dihadiri beberapa perwakilan dari karyawan.

Baca juga:
Aktivitas Trading Aset Kripto Meningkat di Momen Ramadan 2024

"Kami mendapatkan amanah untuk menjalankan program CSR dengan menyalurkan Al-Quran di wilayah Gresik. Kami berharap bantuan ini dapat bermanfaat bagi umat muslim dan semoga keberadaan kami dapat semakin maju dan berkembang sehingga mampu memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat," kata Ardhika dalam siaran pers yang diterima redaksi, Rabu (13/5/2020).

Menurutnya, penyaluran bantuan Al-Quran itu dimaksudkan untuk membentuk karakter masyarakat khususnya muslim di Indonesia agar menjadi insan yang menjunjung nilai spiritual.

Baca juga:
Ramadan 2024, DPRD Surabaya Ajak Warga Limpahkan Syukur dan Berlomba Kebaikan

Selain di Gresik, pembagian Al-Quran ini dilakukan secara bertahap di 20 kota lain di Indonesia. Yaitu Pekalongan, Rangkas Bitung, Jakarta, Jepara, Garut, Kuningan, Karawang, Tenggarong, Bagan Batu, Bojonegoro, Pasuruan.

Majalengka, Tebing Tinggi, Dumai, Bengkulu, Pangkal Pinang, Tuhu Mulyo, Kudus, Samarinda dan Parepare. Total yang dibagikan WOM Finance selama CSR Ramadhan 1441 H ini sebanyak 1.300 Al-Quran.