Pixel Codejatimnow.com

Stok Darah di PMI Surabaya Terbatas Imbas Virus Corona

Editor : Narendra Bakrie  Reporter : Zain Ahmad
Data stok darah di PMI Kota Surabaya per 3 April 2020
Data stok darah di PMI Kota Surabaya per 3 April 2020

jatimnow.com - Akibat mewabahnya Virus Corona (Covid-19), stok darah di Palang Merah Indonesia (PMI) Surabaya menurun. Akibatnya, persediaan darah menjadi terbatas.

"Paling tiga dua hari ini habis. Dan ini termasuk terbatas. Kemarin bahkan kita belum bisa mencukupi. Sekarang sudah ada. Stoknya kapan hari itu cuma 81 (kantong)," jelas Kepala Bagian Pelayanan dan Humas PMI Kota Surabaya, Dr Martono, Jumat (3/4/2020).

Martono merinci, per hari ini total stok darah di PMI Surabaya hanya 1.463 kantong. Jumlah itu terdiri dari trombosit 384, WB (Whole Blood) 124, PRC 386, PCR 69, FFP 441 dan AHF 59.

Kondisi itu tak lepas dari berbagai penyesuaian yang dilakukan masyarakat dan instansi untuk memutus rantai penyebaran Covid-19.

Baca juga:
Muncul Lagi Subvarian Omicron Baru BA.2.75

"Orang takut keluar rumah. Kan nggak boleh keluar. Banyak instansi yang tutup juga. Sekolah-sekolah juga masih libur. Universitas juga masih libur," ungkapnya.

Meski demikian, kondisi ini dikatakan sudah membaik jika dibanding pekan lalu yang hanya 30 persen dari kebutuhan. Saat ini stok yang ada sudah bisa mencukupi 70 persen kebutuhan.

Baca juga:
Kasus Positif Covid-19 di Indonesia Naik Hingga 620 Persen

"Beberapa upaya sudah dilakukan PMI agar stok darah bisa kembali normal. Salah satunya dengan mengajak kerjasama TNI dari semua angkatan untuk mendonorkan darah," jelasnya.

"PMI juga membuka unit donor darah 24 jam nonstop. Selain itu, PMI juga siap menjemput bola bagi masyarakat yang ingin mendonorkan darah secara kolektif," tambah Martono.