Pixel Codejatimnow.com

Staf Dishub Jatim Dikabarkan Positif Corona, Ini Langkah Pemprov

Gugus Tugas Pencegahan Covid-19 Jawa Timur
Gugus Tugas Pencegahan Covid-19 Jawa Timur

jatimnow.com - Salah satu staf Dinas Perhubungan Jawa Timur (Dishub Jatim) dikabarkan positif Virus Corona (Covid-19). Informasi yang beredar, staf itu tercatat sebagai warga Kabupaten Sidoarjo.

Ketua Gugus Tugas Pencegahan Covod-19 Jawa Timur, Heru Tjahjono mengatakan bahwa pihaknya akan melakukan konfirmasi terkait data tersebut. Jika benar, sejumlah langkah akan ditempuh.

"Jadi nanti sesuai dengan SOP (standar opersional prosedur), apabila salah satu staf di bidangnya terdeteksi positif, maka satu bidang itu harus di-lockdown, diliburkan selama 14 hari," ujar Heru yang juga sebagai Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Jatim, saat jumpa pers di Gedung Negara Grahadi, Jalan Gubernur Suryo, Surabaya, Minggu (22/3/2020).

"Jadi nanti kami akan berkoordinasi dengan Kepala Dinas Perhubungan (Jatim) untuk memastikan bahwa salah satu stafnya sudah teridentifikasi positif (Corona) yang berada di bidangnya," tambahnya.

Baca juga:
Muncul Lagi Subvarian Omicron Baru BA.2.75

Diketahui, hingga pukul 18.00 Wib, Minggu (22/3/2020), jumlah positif Corona di Jawa Timur menjadi 41 kasus. 41 kasus itu tersebar di lima wilayah, yaitu 29 di Surabaya, 5 di Malang Raya, 3 dari Magetan, 3 di Sidoarjo serta 1 kasus di Kabupaten Blitar.

Atas meluaskan penyebaran Covid-19 itu, Gugus Tugas Pencegahan Covid-19 Jawa Timur menambah rumah sakit rujukan menjadi 63 rumah sakit dengan 1.766 bed. Juga akan mendatangkan 20 ribu rapid test yang akan disebar ke rumah sakit-rumah sakit rujukan itu.

Baca juga:
Kasus Positif Covid-19 di Indonesia Naik Hingga 620 Persen