jatimnow.com - Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas menyerahkan SK pengangkatan kepada 538 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Pendopo Banyuwangi, Senin (1/4/2019).
"Alhamdulillah, ini SK sudah diserahkan. Artinya kalian semua jadi abdi negara. Bersyukur. Setelah pulang, mampir ke panti asuhan, ke tetangga yang kurang mampu, sedekah. Minta doa agar sukses bekerja, titip juga doa untuk kemajuan Banyuwangi," ujar Anas.
"Setelah itu nanti malam sungkem bapak-ibunya, kembali perkuat niat, bekerja untuk Banyuwangi dan Indonesia. Besok mulai kerja serius, kerja cepat," imbuh Anas.
Anas juga menyampaikan perlunya perubahan sikap dan mental para CPNS sebagai bagian dari reformasi birokrasi.
"Jangan kemudian jadi CPNS dikira bisa kerja santai, tidak. Justru amanah di pundak kalian semua ini berat, harus dikerjakan serius, cepat, tepat," ujarnya.
Anas optimistis anak-anak muda tersebut akan mampu menjadi tambahan tenaga pendorong kemajuan daerah. Mereka memiliki mental yang tangguh, berintegritas tinggi, dan siap kerja keras.
"Apalagi, rekrutmen CPNS di tahun 2018 kemarin juga sangat sulit. Kualifikasinya tinggi, seleksinya ketat, dan transparan. Tidak ada celah untuk berbuat curang," kata Anas.
Para CPNS anyar itu juga diminta membangun kultur kerja keras dan kultur kolaboratif untuk mencapai target pembangunan daerah.
"Kultur kolaboratif ini penting. Jangan ada ego sektoral. Perkuat jaringan dengan pihak eksternal, ajak berkolaborasi mengembangkan Banyuwangi," kata Anas.
Salah seorang CPNS, Rhenif Oktora, mengaku bangga bisa diterima sebagai CPNS di Banyuwangi.
"Senang bisa diterima menjadi bagian dari Banyuwangi yang sedang terkenal ini. Saya sudah tidak sabar untuk segera bergabung mengamalkan ilmu saya," kata Rhenif, CPNS dari formasi disabilitas. Rhenif adalah lulusan D3 jurusan statistik komputasi Universitas Negeri Semarang.
Hal yang sama juga disampaikan Rahmat Dwi Anggara, mahasiswa cumlaude statistik ITS Surabaya.
"Bangga bisa memenangkan persaingan di antara sesama cumlaude. Saya bisa merasakan tes CPNS di Banyuwangi ini benar-benar bersih. Pesan Pak Bupati untuk kerja ikhlas dan kolaboratif menjadi pelecut saya untuk mengabdi di sini," kata Rahmat.
Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan, dan Pelatihan Banyuwangi, Nafiul Huda mengatakan, SK CPNS 2018 ini dibagikan kepada 538 orang. Mereka dari formasi umum, honorer K2, cumlaude, dan disabilitas.
"Mereka akan mulai kerja besok Selasa, 2 April 2019 langsung ke SKPD sesuai SK penempatan," pungkas Huda.
Serahkan SK 538 CPNS Banyuwangi, Bupati Anas: Besok Kerja Kencang
Senin, 01 Apr 2019 18:22 WIB
Reporter :
Hafiluddin Ahmad
Hafiluddin Ahmad
Berita Banyuwangi
Kapolresta Banyuwangi Minta Warga Tak Ragu Lapor Call Center 110, Aktif 24 Jam
Ecoton Gandeng SMP NU Shafiyah Banyuwangi Kampanyekan Pesantren Zero Waste
Tol Prosiwangi Jadi Perhatian, Basarnas Siapkan Helikopter Pantau Arus Nataru
Banyuwangi Jadi Pilot Project, PTPN I Tanam 10 Ribu Kelapa Genjah demi Hilirisas
Kapolda Jatim Resmikan Dermaga dan Kapal Cepat Satpolairud Polresta Banyuwangi
Berita Terbaru
DPRD: Wali Kota Surabaya Jangan Takut Kehilangan Investor, Hak Warga Penting
Penumpang Kereta Api Pandanwangi Tembus 1,15 Juta di 2025
Banjir Makin Parah, Penyaluran MBG di Lamongan Gunakan Perahu
Penerbangan Bandara Notohadinegoro Jember juga Diminati Penumpang Luar Daerah
KAI Daop 8 Surabaya Catat Kenaikan Penumpang di Tahun 2025
Tretan JatimNow
Konsisten Memberdayakan Kaum Hawa, Reny Widya Lestari Raih AWEN Award 2025
Aura Sinta Raih Emas Pada Ajang AKF China Setelah Gagal di Porprov Jatim
Kisah inspiratif Dokter Gigi Zahra, Sang Dokter Gigi Bawa Misi Kemanusiaan
Agus Hermanto, Guru Pelosok Banyuwangi Sang Penjaga Mimpi Anak Desa
Terpopuler
#1
Persik Kediri Bakal Datangkan 6 Pemain Asing dan Lokal di Bursa Transfer Paruh Musim
#2
Presiden Prabowo Dijadwalkan Resmikan SMA Taruna Nusantara di Malang
#3
Jembatan Gantung Diperbaiki, Warga di Jember Harap Pemerintah Bangun Permanen
#4
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini: Cerah Berawan
#5