jatimnow.com - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menyebut elektabilitas Jokowi-KH Ma'ruf Amin terus menjauh dibanding rivalnya yakni Prabowo-Sandi. Hal ini dikuatkan dengan hasil elektabilitas yang dikeluarkan oleh lima lembaga survei.
Sekjend PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto mengatakan, elektabilitas Jokowi unggul 5 persen meninggalkan Prabowo pada tahun 2014 dan saat ini terus menjauh.
"Elektabilitas memang terus menjauh. Dulu selisih 5 persen pada tahun 2014. Kemudian (sekarang) selisih 13,6 persen sampai 26 persen dengan margin error yang berbeda. Artinya sekarang sudah semakin flat," kata Hasto.
Menurut hasil survei litbang Kompas terbaru, elektabilitas Jokowi-KH Ma'ruf Amin unggul 11,8 persen meninggalkan Prabowo-Sandi.
Litbang Kompas menyebut Jokowi-KH Ma'ruf Amin memperoleh 49,2 persen berbanding 37,4 persen untuk Prabowo-Sandi dengan margin error 2,2 persen. Dari survei itu, ada 13,4 persen undecided voters.
"Dan pergerakan swing voters kalau kita ekstrapolasikan tidak banyak mempengaruhi hasil survei. Rivalitas sangat kuat bahkan menggunakan isu sensitif seperti isu agama," ujar Hasto.
Hasto berharap, bila Jokowi-KH Ma'ruf Amin terpilih akan segera melakukan rekonsiliasi untuk tetap menjaga persatuan.
"Karena seluruh lembaga survei telah memberikan referensi kemenangan Jokowi-Ma'ruf Amin. Sehingga persiapan maupun langkah rekonsiliasi nasional mengedepankan persatuan dan kesatuan harus segera dilakukan," tutup Hasto.
PDIP Sebut Rivalitas Jokowi-Ma'ruf dan Prabowo-Sandi Makin Menguat
Rabu, 20 Mar 2019 16:07 WIB
Reporter :
CF Glorian
CF Glorian
Berita Blitar
Sempat Koma Lima Hari, Narapidana Lapas Blitar Tewas Usai Dianiaya Temannya
Pencurian Baut Jalur Rel Kereta Api di Blitar Digagalkan Warga
Siswa SMK di Kota Blitar Terima Paket MBG Telur Mentah, Kok Bisa
Salahi Izin Tinggal, Imigrasi Blitar Deportasi 3 WNA Asal Pakistan
Jenazah PMI Asal Blitar Korban Kebakaran di Hongkong Telah Dimakamkan
Berita Terbaru
Profil AKBP Ramadhan Nasution, Kapolres Gresik Baru Gantikan AKBP Rovan Richard
Proyek Dam Pelimpah Jember Senilai Rp15 M Ambrol, Komisi D DPRD Jatim Segera Cek
Tok! MA Hukum CNN Indonesia Bayar Setengah Miliar ke Karyawan
Saat Harapan Berubah Menjadi Tekanan
Jagal Pegirian Keler Sapi Hidup ke Gedung DPRD Surabaya, Tolak Relokasi
Tretan JatimNow
Konsisten Memberdayakan Kaum Hawa, Reny Widya Lestari Raih AWEN Award 2025
Aura Sinta Raih Emas Pada Ajang AKF China Setelah Gagal di Porprov Jatim
Kisah inspiratif Dokter Gigi Zahra, Sang Dokter Gigi Bawa Misi Kemanusiaan
Agus Hermanto, Guru Pelosok Banyuwangi Sang Penjaga Mimpi Anak Desa
Terpopuler
#1
Cuaca Surabaya Hari Ini: Berawan, Waspadai Hujan Ringan
#2
Jagal Pegirian Keler Sapi Hidup ke Gedung DPRD Surabaya, Tolak Relokasi
#3
Harga Emas Senin 12 Januari 2026: Stabil dan Cenderung Naik
#4
Khofifah Bahas Realisasi SRRL Surabaya - Sidoarjo dengan Jerman
#5