jatimnow.com - Kecelakaan tunggal terjadi di Tol Waru-Sidoarjo, tepatnya di KM 26/B Jumat (1/3/2019). Isuzu Elf berpenumpang 10 orang tergelincir dan terguling.
Isuzu Elf warna perak metalik bernopol W 7067 yang terguling tersebut dikemudikan oleh Slamet (56) warga Pucang, Sidoarjo. Minibis tersebut diketahui berpenumpang sebanyak 10 orang rombongan Security dari Jasa Marga.
Kasat PJR Polda Jatim, AKBP Bambang S Wibowo mengatakan, kendaraan yang dikemudikan oleh Slamet itu awalnya melaju dari arah Sidoarjo ke Waru. Mobil yang sebelumnya melewati bahu jalan ini hendak pindah ke lajur kiri namun tidak bisa mengendalikannya dan mengakibatkan kecelakaan.
"Sesampainya di KM 26/B mobil Isuzu Elf ini berpindah ke lajur sebelah kiri, namun pengemudi tidak menguasai kendaraannya. Sehingga tergelincir dan terguling di lajur kiri tersebut," kata Bambang, Jumat (1/3/2019).
Dugaan sementara terjadinya kecelakaan, disebabkan oleh ketidakmampuan pengemudi mengendalikan laju kendaraannya. Pengemudi juga kurang berhati-hati sehingga berupaya mendahului kendaraan lainnya dari lajur yang salah.
"Dia lewat bahu jalan kan salah, trus niatnya ya pengen mendahului kendaraan lainnya dengan melanggar maka akhirnya tergelincir mobilnya," bebernya.
Sedikitnya 3 orang mengalami luka-luka dibagian leher dan kepala akibat benturan saat mobil terguling.
"Rombongan Security Jasa Marga ini semuanya selamat, namun ada 3 orang yang mengalami luka-luka pasca tabrakan dibagian leher dan kepala akibat benturan. Selanjutnya, Panit Jatim 2 Pjr Ipda Sudirman menyerahkan penanganan ke unit Laka Polresta Sidoarjo," pungkasnya.
Isuzu Elf Berpenumpang Security Jasa Marga Terguling di Tol Waru
Jumat, 01 Mar 2019 09:52 WIB
Reporter :
Arry Saputra
Arry Saputra
Berita Sidoarjo
Jatim Proyeksikan Produksi Jagung 5,4 Juta Ton di 2026
Transformasi Kemenag di Usia 80, Lepas Urusan Haji demi Mutu Layanan Agama
Sidoarjo Raih Universal Coverage Jamsostek 2025, Semua Pekerja Kini Punya Payung
Resmi Dilantik, IPNU-IPPNU Jabon Fokus Benahi Akhlak Pelajar Nahdliyin
Hotel Neo Waru Sidoarjo Hadirkan Sukacita Natal untuk Anak Panti
Berita Terbaru
178 Bidang Tanah di Tulungagung Tak Bisa Sertifikasi Wakaf, Ini Penyebabnya
Puluhan Rumah di Tulungagung Rusak Akibat Angin Puting Beliung
Jembatan Gantung Diperbaiki, Warga di Jember Harap Pemerintah Bangun Permanen
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini: Cerah Berawan
Harga Emas Selasa 13 Januari 2026 dan Catatan untuk Investor
Tretan JatimNow
Konsisten Memberdayakan Kaum Hawa, Reny Widya Lestari Raih AWEN Award 2025
Aura Sinta Raih Emas Pada Ajang AKF China Setelah Gagal di Porprov Jatim
Kisah inspiratif Dokter Gigi Zahra, Sang Dokter Gigi Bawa Misi Kemanusiaan
Agus Hermanto, Guru Pelosok Banyuwangi Sang Penjaga Mimpi Anak Desa
Terpopuler
#1
Proyek Dam Pelimpah Jember Senilai Rp15 M Ambrol, Komisi D DPRD Jatim Segera Cek
#2
Cuaca Surabaya Hari Ini: Berawan, Waspadai Hujan Ringan
#3
Jagal Pegirian Keler Sapi Hidup ke Gedung DPRD Surabaya, Tolak Relokasi
#4
Profil AKBP Ramadhan Nasution, Kapolres Gresik Baru Gantikan AKBP Rovan Richard
#5