jatimnow.com - Sebuah kecelakaan terjadi di Jalan Raya Magetan-Ponorogo Tepatnya di Desa Tamanarum, Kecamatan Parang, Kabupaten Magetan, Sabtu (15/12/2018) malam. Sedikitnya 4 mobil dan 3 motor rusak serta beberapa orang terluka.
Beberapa kendaraan, diantaranya Nissan Grand Livina, Toyota Innova, Honda Jazz, Mobil Pick Up, serta 3 sepeda motor mengalami kerusakan. Selain itu pengendara luka-luka.
"Betul kemarin ada kecelakaan beruntun. 4 mobil dan 3 sepeda motor," kata Kanit Laka Sat Lantas Polres Magetan, Ipda Yudi Wiranto, Minggu (16/12/2018) pagi.
Ia mengatakan, kecelakaan ini bermula saat Nissan Grand Livina AE 1183 SN yang dikemudikan Agus Harianto bergerak dari arah Ponorogo ke Magetan.
Sesampainya di TKP, sebelah timur SPBU Parang, diduga pengemudi Nissan tadi kurang konsentrasi, lalu oleng ke kiri kemudian menabrak Toyota Innova yang bernopol AE 1086 NQ yang sedang parkir milik Ilham Sekti Abidin.
Kemudian, mobil Nissan oleng kembali ke kanan, menubruk Pikap L300, bernopol AE 9293 NG milik Adi Sungkono yang juga parkir.
Tidak hanya itu, mobil kemudian oleng lagi ke kiri. Saat oleng, ada Honda Jazz bernopol AB 1226 FN, yang dikemudikan Aditya Nur Fareza.
"Jarak terlalu dekat. Terjadi tabrakan. Namun sopir Livina berusaha kabur. Dengan tetap melaju ke arah Magetan," terang Ipda Yudi.
Akan tetapi, lanjut ia, saat sampai di perempatan Parang, sopir Livina malah menabrak 3 sepeda motor di depannya. Yakni sepeda motor Beat Nopol AE 5860 QL dikendalikan Nini Fitriani dengan Husmaksum Maulana, kemudian Honda Beat Nopol AE 2737 RF yang dikendalikan Giman. Terakhir menabrak Yamaha Fiz bernopol AE 2135 PO yang dikendalikan Sujatmiko.
"Baru kemudian sopir Livina berhenti. Dugaannya sopirnya memang mengantuk atau mabuk," tambahnya.
Namun, untuk memastikannya, ia mengaku sopir masih dilakukan pemeriksaan intensif.
"Ini masih kami periksa," tegasnya.
Kecelakaan Karambol di Magetan, Grand Livina Tabrak 3 Mobil dan Motor
Minggu, 16 Des 2018 10:16 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Mita Kusuma
Berita Magetan
Petrokimia Gresik Pertahankan Gelar Livoli Divisi Utama Usai Kalahkan TNI AU
Petrokimia Kandaskan Rajawali 02C, Bukti Kandidat Terkuat Livoli Divisi Utama
Bank Jatim Bangkit, Menang Telak 3-0 dari Rajawali O2C di Final Four Livoli Divisi Utama
Petrokimia Kalahkan Bank Jatim di Final Four Livoli Divisi Utama 2025
Komitmen Agus Black Hoe: Infrastruktur Berkualitas Dongkrak Ekonomi Magetan
Berita Terbaru
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini: Cerah Berawan
Harga Emas Selasa 13 Januari 2026 dan Catatan untuk Investor
Tiket Jember–Jakarta Turun, DPRD Jember Dorong Perbaikan Fasilitas Bandara
Badan Kehormatan DPRD Jember Klarifikasi Laporan Pengacara Perumahan
Daop 7 Tutup Perlintasan Liar di Nganjuk Seiring Naiknya Frekuensi Perjalanan KA
Tretan JatimNow
Konsisten Memberdayakan Kaum Hawa, Reny Widya Lestari Raih AWEN Award 2025
Aura Sinta Raih Emas Pada Ajang AKF China Setelah Gagal di Porprov Jatim
Kisah inspiratif Dokter Gigi Zahra, Sang Dokter Gigi Bawa Misi Kemanusiaan
Agus Hermanto, Guru Pelosok Banyuwangi Sang Penjaga Mimpi Anak Desa
Terpopuler
#1
Proyek Dam Pelimpah Jember Senilai Rp15 M Ambrol, Komisi D DPRD Jatim Segera Cek
#2
Cuaca Surabaya Hari Ini: Berawan, Waspadai Hujan Ringan
#3
Jagal Pegirian Keler Sapi Hidup ke Gedung DPRD Surabaya, Tolak Relokasi
#4
Harga Emas Senin 12 Januari 2026: Stabil dan Cenderung Naik
#5