Pixel Code jatimnow.com

Maling Motor di Jember Babak Belur Dihajar Warga, 1 Orang Kabur

Editor : Yanuar D   Reporter : Sugianto
Massa kepung tersangka pencuri motor. (tangkapan layar video viral)
Massa kepung tersangka pencuri motor. (tangkapan layar video viral)

jatimnow.com - Maling motor babak belur dihajar warga saat beraksi di Dusun Bendorejo, Desa Karangrejo, Kecamatan Gumukmas, Jember. Satu pelaku berhasil kabur.

Korbannya adalah Hendra, warga setempat. Pelaku beraksi saat ia sedang memancing. Melihat itu, Hendra lalu mengejar pelaku sambil meneriakinya maling. Warga sekitar yang sedang berkumpul, lalu turut mengejar kedua pelaku. 

"Kebetulan di sini ada cek sound, jadi banyak orang-orang," kata Kepala Desa Karangrejo, Alfan Ali Fanani, Jumat (31/1/2025). 

Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 16.30 WIB. Kata Ali, satu pelaku berhasil kabur.

"Cuma pelaku satunya kabur, dan yang diamankan ini keterangan warga asal Gumukmas," jelasnya. 

Baca juga:
Sepasang Kekasih Gasak Motor Teman di Gresik, Modusnya Licik

Warga yang sudah geram dengan ulah mereka bergantian memberikan bogem mentah ke wajahnya. Warga lalu membawa pencuri itu ke rumah kepala desa hingga menunggu petugas kepolisian datang.

"Karena kesal, warga juga membakar sepeda motor pelaku yang ditinggalkan," terang Ali. 

Baca juga:
Bapak dan Anak asal Jombang Kompak Maling Motor, Berikut Peran Keduanya

Bahkan, saat petugas kepolisian hendak membawanya, warga masih memberikan pukulan ke wajah pelaku.

"Kira-kira umurnya dibawah 30 tahunan. Kalau namanya saya kurang tahu, karena sudah dibawa polisi," tuturnya. 

Saat Harapan Berubah Menjadi Tekanan
Catatan atas Kasus Viral “Pramugari” Khairun Nisa

Saat Harapan Berubah Menjadi Tekanan

Kisah viral tentang seorang perempuan muda yang berpura-pura menjadi pramugari Batik Air justru membuka lapisan persoalan yang jauh lebih dalam