Pixel Code jatimnow.com

Pria Bertato Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Kota Malang

Editor : Sofyan Cahyono   Reporter : Achmad Titan
Lokasi kejadian pria bertato tewas bersimbah darah.(Foto: Galih Rakasiwi)
Lokasi kejadian pria bertato tewas bersimbah darah.(Foto: Galih Rakasiwi)

Malang - Warga di Jalan Citra City, Kelurahan Buring, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang, dikejutkan dengan ditemukannya sosok mayat pria bersimbah darah, Rabu (6/7/2022) dini hari sekitar pukul 2.00 WIB. Saksi mata, Sandi membenarkan temuan tersebut. Diketahui, korban memakai baju berwarna hijau dan celana jeans pendek serta tangan kirinya dipenuhi tato.

"Kejadiannya jam berapa, kurang faham sih. Tapi waktu itu saya pas jaga ada beberapa mobil polisi mengamankan jalan di sekitar temuan mayat itu," kata pria yang juga menjadi sekuriti ini.

Lalu beberapa menit kemudian ada petugas medis datang. Tampaknya usai melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), petugas langsung pergi.

Baca juga:
Inilah Motif Kasus Penusukan di Malang yang Tewaskan Joki Balapan

"Jujur saja kalau penyebab kematian nggak faham. Tapi ada info dari beberapa orang kalau sebelumnya mendengar adanya pertengkaran dan salah satunya membawa senjata," imbuhnya.

Baca juga:
Polresta Sidoarjo Ungkap Kasus Temuan Jenazah, Satu Tersangka Diamankan

Hingga berita ditulis, belum ada keterangan dari kepolisian. Kapolsek Kedungkandang Kompol Yusuf Suryadi pun belum memberikan penjelasan atas peristiwa tersebut.

Saat Harapan Berubah Menjadi Tekanan
Catatan atas Kasus Viral “Pramugari” Khairun Nisa

Saat Harapan Berubah Menjadi Tekanan

Kisah viral tentang seorang perempuan muda yang berpura-pura menjadi pramugari Batik Air justru membuka lapisan persoalan yang jauh lebih dalam