Pixel Codejatimnow.com

Ketua MPR RI Coba Kecanggihan Tram Baterai Buatan PT INKA

Editor : Narendra Bakrie  Reporter : Mita Kusuma
Kunjungan Ketua MPR RI ke PT INKA di Kota Madiun (Foto: Mita Kusuma/jatimnow.com)
Kunjungan Ketua MPR RI ke PT INKA di Kota Madiun (Foto: Mita Kusuma/jatimnow.com)

Madiun - Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo mencicipi kecanggihan Tram Baterai buatan PT INKA di Kota Madiun, Kamis (26/5/2022).

Bambang mengangumi inovasi yang dibuat oleh PT INKA itu. Apalagi kereta hasil buatan warga Kota Madiun tersebut tidak hanya jago kandang, tapi juga dikirim ke luar negeri.

"Hanya satu kata, dasyat, ketika saya mencoba tram baterai buatan INKA," ujar Bambang setelah mencoba Tram Baterai itu.

Dia berharap Tram Baterai itu bakal lebih berkembang. Menurutnya, INKA akan mampu memproduksi kereta api dengan Tram Naterai lebih cepat. Bisa untuk 400 kilometer dalam satu kali cash.

"Tantangannya sekali cash 400 kilometer. Saya yakin INKA mampu mencapai tantangan itu," tegasnya.

Baca juga:
Jembatan Kereta Jodipan Kota Malang Rawan Bencana, jadi Pantauan Khusus KAI

Untuk diketahui, Presiden Joko Widodo berharap barang impor diminimalkan, untuk mengurangi devisa yang keluar.

"Kita dorong bisa ekpor narik uang, narik investasi. Kebutuhan dalam negeri dipenuhi INKA," tambahnya.

Baca juga:
KAI Luncurkan Kereta Api New Generation, Berikut Spesifikasinya

Sementara Direktur Utama PT INKA, Budi Noviantoro mengatakan, Tram Baterai yang dicoba oleh Ketua MPR RI adalah rintisan pesanan Pemkab Badung, Provinsi Bali. Di mana bakal dipakai transportasi umum dari Pantai Kuta ke Seminyak.

"Tahap pertama untuk 6 kilometer saja. Nanti tahap kedua untuk 12 kilometer," pungkasnya.