Jokowi Serahkan BLT Migor kepada 3 Juta Warga Jawa Timur
Editor : Zaki Zubaidi
Rabu, 20 Apr 2022 18:45 WIB

Presiden Jokowi berikan Bantuan Sosial di Pasar Anom dan Pasar Bagkal Baru, Kabupaten Sumenep. (Foto: Laily Rachev/Biro Pers Sekretariat Presiden)
Surabaya - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menyerahkan secara simbolis bantuan sosial kepada penerima manfaat (KPM ) yang berada di 3 wilayah di Jawa Timur yakni Sumenep, Surabaya dan Gresik.
Selain BLT minyak goreng, Presiden Joko Widodo bersama Mensos juga menyerahkan Bansos Program Keluarga Harapan (PKH), BLT minyak goreng untuk PKL, dan bantuan modal kerja yang diwakili oleh 100 KPM.
Dalam rangkaian kunjungan kerja itu, Presiden Jokowi dielu-elukan penerima KPM yang rata-rata adalah para ibu. Presiden juga menyempatkan untuk berdialog singkat dengan KPM menanyakan kabar dan memastikan bantuan digunakan untuk keperluan yang mendesak.
"Mau untuk apa bantuannya?" sapa Presiden kepada ibu-ibu yang hadir, di Sumenep.
"Tambah modal usaha, Pak Presiden," jawab ibu-ibu lantang. Sementara sebagian lagi menjawab untuk membeli sembako.
Presiden juga menanyakan BMK, apakah sudah diterima oleh masyarakat. Rata rata para penerima KPM menyatakab sudah menerima bantuan modal kerja dari pemerintah yang besarnya mencapai Rp1,2 juta per orang.
Hal menggelitik terjadi ketika Presiden menanyakan bantuan tersebut apakah cukup atau kurang
"Kurang apa cukup bantuannya?" kata Presiden.
Spontan para ibu penerima bantuan menyampaikan kurang banyak dan berharap ditambahkan besarannya.
"Kurang, Pak," teriak ibu-ibu.
Dalam kesempatan tersebut Presiden mengapresiasi langkah cepat dan tepat Kemensos dalam penyaluran BLT minyak goreng. Presiden melihat secara langsung bantuan tersebut menyebar sangat cepat di seluruh Indonesia dan diterima tepat sasaran.
Berita Terkait

Sederet Langkah Ditpolairud dalam Mengantisipasi Banjir Rob di Jatim
Rabu, 25 Mei 2022 18:22 WIB
Khofifah Pastikan 15 Daerah di Jatim Zona Hijau PMK: Bisa Suplai Daging Sapi
Rabu, 25 Mei 2022 16:30 WIB
Oknum Pendamping BPNT Nakal di Mojokerto, Kemensos Beri Dua Pilihan
Rabu, 25 Mei 2022 16:19 WIBBerita Lainnya

Gelar Salawatan, Bupati Ipuk: Semoga WSL Lancar dan Sukses
Jumat, 27 Mei 2022 07:03 WIB
Ratusan Orang Jadi Korban Investasi Bodong di Surabaya, Kerugian Capai Rp7 M
Jumat, 27 Mei 2022 06:51 WIB
Pilihan Pembaca: Tertabrak Truk, Korban Mutilasi, Layanan Striptis
Jumat, 27 Mei 2022 06:38 WIB
PN Surabaya Tolak Permohonan Pembubaran PT SGP yang Seret Nama Hakim Itong
Kamis, 26 Mei 2022 19:19 WIB