Pixel Codejatimnow.com

Motor Dihantam Bus Pariwisata di Gresik, Pengendara Tewas

Editor : Narendra Bakrie  Reporter : Sahlul Fahmi
Pengendara motor tewas kecelakaan di Gresik (Foto:  Instagram @infoduduksampeyan)
Pengendara motor tewas kecelakaan di Gresik (Foto: Instagram @infoduduksampeyan)

Gresik - Seorang pengendara motor yang melintas di Jalan Raya Desa Ambeng-ambeng Watangrejo, Kecamatan Duduksampeyan, Kabupaten Gresik, tewas usai motornya dihantam bus pariwisata dari arah berlawanan, Sabtu (18/7/2021).

Dari informasi yang dihimpun, pengendara motor yang meninggal itu berinisial MS (28), warga Desa Tirem, Kecamatan Duduksampeyan. Korban saat itu mengendarai motor Suzuki Satria W 6422 LY, melaju dari timur menuju barat.

Sementara bus pariwisata dengan nopol W 7446 UA yang disopiri Fatur Rohman (38), warga Jambangan, Surabaya, melaju dari arah berlawanan. Sebelum terjadi tabrakan, bus berusaha mendahului sebuah truk yang melaju di depannya.

Baca juga:
Korban Tewas Kecelakaan Bus Peziarah Vs Dump Truck di Gresik Bertambah

"Saat bus mendahului truk, posisinya belum aman, sehingga bus menabrak motor dari arah berlawan," kata Kanit Laka Satlantas Polres Gresik, Ipda Suharto.

Tabrakan tersebut mengakibatkan pengendara motor itu terseret hingga tewas di loksi. Jenazah sudah dievakuasi ke Kamar Jenazah RSUD Ibnu Sina Gresik.

Baca juga:
Jumlah Korban Kecelakaan Bus Peziarah Vs Dump Truck di Gresik

"Korban meninggal dunia mengalami luka di kepala," pungkas Suharto.