Pixel Codejatimnow.com

Paskomnas Habiskan 4 Ton Buah pada Acara Pasar Murah di Jimerto

Editor : Arif Ardianto  Reporter : Farizal Tito
Kapolrestabes Surabaya saat menjadi penjual buah di acara pasar murah jatimnow.com
Kapolrestabes Surabaya saat menjadi penjual buah di acara pasar murah jatimnow.com

jatimnow.com - Pasar Komoditi Nasional (Paskomnas) habiskan 4 ton buah segar
selama dua hari pasar murah (8-9 Juni 2018) yang digelar jatimnow.com di Jimerto Surabaya.

4 ton buah yang terdiri dari sembilan jenis buah tersebut habis tak lebih dari dua jam per harinya.

"Dalam dua hari di pasar murah ini, kami habiskan 4 ton buah yang terbagi dari 9 jenis buah. Hari pertama buah kami habis 2,5 ton, dan hari kedua tadi sebanyak 1,5 ton," terang  Kepala Paskomnas Rahayu Trisila, Jumat (8/6/2018).

Pasar murah yang bekerjasama dengan Polrestabes Surabaya, Rumah Potong Hewan (RPH) Surabaya, Pasar Surya Sembada, Pasar Komoditi Nasional (Paskomnas) dan Radio Elshinta itu, Paskomnas secara sengaja menjual dengan harga yang benar-benar murah, agar membantu nutrisi masyarakat.

Baca juga:
Pasar Murah Ramadan Mojokerto Digelar Hanya 2 Hari, Bupati: Harga Bapok Stabil

"Masyarakat yang tahu dengan kualitas buah kami, pasti dia langsung membeli dengan jumlah banyak. Apalagi buah melon dan timun mas langsung ludes cuma waktu setengah jam," katanya.

Sembilan jenis buah segar yang dijual dengan harga murah diantaranya pepaya kalina Thailand, blewah, melon, semangka inul, semangka merah non biji, timun mas, salak pondo Seleman, jeruk siem Jember, jeruk nambangan Bali yang beratnya rata-rata 2,5 kilogram perbuahnya.

Baca juga:
Pemkot Malang Gelar Pasar Murah Jelang Lebaran, Berikut Jadwalnya

"Buah yang kami jual selisih harga dengan pasaran sangat banyak, misalnya melon yang bisanya dipasaran seharga 12 ribu perkilogram di pasar murah ini kami jual hanya 10 ribu perbuahnya. Tapi beratnya bisa sampai 2 kilogram lebih," katanya.

Reporter: Fahrizal Tito
Editor: Arif Ardianto