Pixel Codejatimnow.com

Pria Berstatus PDP Covid-19 asal Surabaya Meninggal di Mojokerto

Editor : Narendra Bakrie  Reporter : Achmad Supriyadi
Ilustrasi/jatimnow.com
Ilustrasi/jatimnow.com

jatimnow.com - Seorang pria dengan status pasien dalam pengawasan (PDP) asal Surabaya meninggal dunia saat menjalani perawatan di RSUD Prof dr Soekandar Mojosari, Kabupaten Mojokerto.

Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Mojokerto Ardi Sepdianto mengatakan, awalnya pria itu ditemukan sakit di PPST Trowulan dan dilarikan ke RSUD Prof dr Soekandar.

"Setelah sempat dirawat, Rabu (29/4/2020) yang bersangkutan meninggal dunia," ujar Ardi, Kamis (30/4/2020).

Ardi menambahkan, pasien ini diketahui tidak punya tempat tinggal tetap. Namun berdasarkan kartu identitas atau KTP yang dimilikinya, pasien tersebut berdomisili di Surabaya.

Baca juga:
Muncul Lagi Subvarian Omicron Baru BA.2.75

"Proses rapid test dan swab juga sudah dilakukan oleh tim medis. Rapid test negatif dan hasil swab juga negatif," terangnya.

Pasien berusia 45 tahun itu telah dimakamkan dengan protokol Covid-19 di tempat pemakaman umum Desa Kedungmaling, Kecamatan Sooko, Kabupaten Mojokerto.

Baca juga:
Kasus Positif Covid-19 di Indonesia Naik Hingga 620 Persen

"Untuk diagnosa penyakitnya TBC," tambah Plt. Kepala Dinas (Kadinkes ) Kabupaten Mojokerto, dr Ulum.

Sampai saat ini jumlah PDP meninggal di Kabupaten Mojokerto sebanyak 8 orang. Sementara untuk jumlah orang dalam pemantauan (ODP) 488 orang, PDP sebanyak 57 orang dan pasien positif Covid-19 tercatat 6 orang.