Pixel Codejatimnow.com

Kasus Positif Virus Corona di Surabaya Jadi 13 Orang

Editor : Narendra Bakrie  Reporter : Jajeli Rois
Data sebaran Virus Corona untuk Surabaya per pukul 16.00 Wib, Jumat (20/3/2020) (Foto: Jajeli Rois/jatimnow.com)
Data sebaran Virus Corona untuk Surabaya per pukul 16.00 Wib, Jumat (20/3/2020) (Foto: Jajeli Rois/jatimnow.com)

jatimnow.com - Jumlah kasus positif Virus Corona (Covid-19) di Surabaya tercatat menjadi 13. Data itu tercatat oleh Tim Gugus Tugas Penanganan Virus Corona Jawa Timur per pukul 16.00 Wib, Jumat (20/3/2020).

Dari peta sebaran real time yang terpampang di Gedung Negara Grahadi, Jalan Gubernur Suryo, Surabaya yang dilihat jatimnow.com, untuk Kota Surabaya tercatat orang dalam pemantauan (ODP) sebanyak 175. Kemudian pasien dalam pengawasan (PDP) 32 dan positif Corona sebanyak 13 orang.

Baca juga:
Muncul Lagi Subvarian Omicron Baru BA.2.75

"Perkembangan yang kami sampaikan pada sore hari ini akan menjadi kewaspadaan, kehati-hatian dan referensi kita bersama. Bahwa ada penambahan positif COVID -19 terutama di Surabaya dalam jumlah yang cukup signifikan karena tambahnya 6 semuanya dirawat di rumah sakit Surabaya," terang Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa saat jumpa pers di Gedung Negara Grahadi, Jumat (20/3/2020).

Baca juga:
Kasus Positif Covid-19 di Indonesia Naik Hingga 620 Persen

"Sehingga imbauan kami berlaku untuk semuanya menjaga kewaspadaan, kehati-hatian, perlindungan diri kita dan perlindungan pada seluruh masyarakat di sekitar kita," tandasnya.