Pixel Code jatimnow.com

Naik Pohon di Pinggir Sungai, Pria di Mojokerto Tercebur dan Hilang

Editor : Arif Ardianto   Reporter : Achmad Supriyadi
Proses pencarian korban tenggelam
Proses pencarian korban tenggelam

jatimnow.com - Seorang warga di Mojokerto dilaporkan hilang setelah terjatuh dan tenggelam di Sungai Mas pada Minggu (16/6/2019) malam.

Supardji (51) warga Dusun Wonoayu, Desa/Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto dilaporkan terjatuh dari pohon lamtoro di pinggir Sungai Mas saat mencari pakan ternak untuk kambing peliharaannya.

"Korban cari pakan ternak dengan memotong pohon. Kemudian dahan patah dan korban terjatuh ke sungai," kata Kapolsek Jetis, Kompol Subiyanto, Senin (17/6/2019).

Baca juga:
Kabar Duka, Pemuda Tenggelam Ditemukan dalam Kondisi Meninggal

Warga yang mengetahui korban Supardji tenggelam dan hilang langsung melapor ke polisi untuk dilakukan pencarian di bibir Sungai Mas.

Baca juga:
Tim SAR Gabungan Temukan Jasad Remaja Tenggelam di Sungai Sidokare

"Kemarin malam, pencarian bersama polisi, personel BPBD Mojokerto dan Basarnas Surabaya hingga pukul 19.00 Wib belum membuahkan hasil. Pencarian kami lanjutkan pagi ini," tandas Subiyanto.

Saat Harapan Berubah Menjadi Tekanan
Catatan atas Kasus Viral “Pramugari” Khairun Nisa

Saat Harapan Berubah Menjadi Tekanan

Kisah viral tentang seorang perempuan muda yang berpura-pura menjadi pramugari Batik Air justru membuka lapisan persoalan yang jauh lebih dalam