Pixel Code jatimnow.com

Dermaga di Pelabuhan Ketapang Jebol Dihantam Ombak

Editor : Arif Ardianto   Reporter : Hafiluddin Ahmad
Dermaga yang jebol akibat dihantam ombak
Dermaga yang jebol akibat dihantam ombak

jatimnow.com - Dermaga ponton di Pelabuhan ASDP Ketapang, Banyuwangi jebol diduga akibat di hantam ombak besar, Minggu (12/5/2019).

Manager Usaha PT ASDP Indonesia Ferry Ketapang Banyuwangi, Heru Wahyono mengatakan, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 12.25 Wib. Saat itu, di Dermaga Ponton juga melakukan  bongkar muat dari kapal KMP Trisila Bhakti 2.

"Untungnya dalam insiden itu tidak ada korban jiwa. Hanya Dermaga Ponton itu yang jebol. Itupun setelah seluruh kendaraan yang ada di dalam KMP Trisila Bhakti 2 sudah berada di darat," ujarnya saat dikonfirmasi.

Tingginya ombak di kawasan tersebut dipicu oleh cuaca buruk, sehingga menyebabkan gelombang tinggi disertai angin yang cukup kencang.

Heru menambahkan, hingga kini dermaga ponton yang jebol itu belum dapat dioperasikan. Rencananya akan dilakukan perbaikan dan membutuhkan waktu sekitar 2 hari.

Baca juga:
PTP Nonpetikemas 11 Tahun Jadi Andalan Maritim RI

Selama proses perbaikan dermaga, kata dia, pelayanan pengguna jasa penyeberangan Ketapang-Gilimanuk hanya dapat menggunakan dermaga MB 1, MB 2, MB 3 dan dermaga LCM.

"Meski satu dermaga yang jebol, tapi pengoperasian seluruh armada kapal masih berjalan normal dan tidak ada kendala," ungkap Heru.

Saat ini kondisi cuaca di perairan Selat Bali kurang bersahabat, sehingga di butuhkan kewaspadaan tinggi bagi para nakhoda kapal saat mengoperasikan armadanya.

Baca juga:
Terminal Batang Resmi Beroperasi, Uji Coba Perdana Berhasil Dilaksanakan

"Jika mendapati cuaca buruk di tengah laut, di harapkan segera merapat ke pelabuhan terdekat ataupun menginformasikan kepada Kesyahbandaran untuk upaya antisipasi agat tidak terjadi kecelakaan laut," papar Heru.

Sementara itu, akibat di hantam ombak yang cukup besar, material dermaga ponton hanyut di area kolam Pelabuhan Ketapang Banyuwangi. Bahkan, landasan dermaga juga rusak.

Saat Harapan Berubah Menjadi Tekanan
Catatan atas Kasus Viral “Pramugari” Khairun Nisa

Saat Harapan Berubah Menjadi Tekanan

Kisah viral tentang seorang perempuan muda yang berpura-pura menjadi pramugari Batik Air justru membuka lapisan persoalan yang jauh lebih dalam