Pixel Codejatimnow.com

Mau Ikut RomySableng 112 and The Kids Bersama PMK Surabaya?

Editor : Sandhi Nurhartanto  Reporter : Farizal Tito
RomySableng 112 and The Kids
RomySableng 112 and The Kids

jatimnow.com - Program baru RomySableng 112 and The Kids ditelorkan. Program edukasi ini mengajak anak-anak dan pelajar untuk berwisata dan mengenalkan tugas para pemadam di kantor Dinas Pemadam Kebakaran (PMK) Kota Surabaya.

"Monggo bapak ibu ajak putra putrinya, rencana kita juga akan buka hari Minggu untuk jadi wisata PMK," tutur Plt Kepala Dinas PMK Surabaya, Irvan Widyanto kepada jatimnow.com, Jumat (22/2/2019).

Terobosan yang dicetuskan Dinas PMK Surabaya tersebut memberikan wawasan bencana alam serta meningkatkan kewaspadaan sejak dini saat terjadi kebakaran. Meski demikian, wisata baru itu tak mengganggu tugas utama damkar.

Menurut Irvan, nantinya para pengunjung akan diberi edukasi tentang bahaya kebakaran dan cara penanganan dini jika terjadi kebakaran. Warga juga diajak untuk mencegah terjadinya kebakaran.

"Kita juga tambahkan flying fox bagi para siswa ataupun pelajar yang berkunjung ke tempat kami," ujarnya.

Para peserta nantinya juga dikenalkan dengan alat-alat pemadam serta beberapa armada yang dimiliki PMK Surabaya. Mulai dari armada yang terbesar hingga armada motor 'Walang Kadung' yang biasanya digunakan untuk memberikan pertolongan pertama untuk menagani kebakaran di kampung padat penduduk.

Selain itu anak-anak dapat bermain semprotan air pemadam RomySableng dan keliling naik montor kloneng. Pengunjung juga dipersilahkan memperagakan aktivitas pemadaman mulai menyemprot air dari armada damkar, hingga berswafoto menggunakan atribut pemadam kebakaran serta berfoto bersama si Bronto Skylift.

Baca juga:
Mobil PMK Surabaya Terguling saat Hendak Bantu Padamkan Kebakaran

"Nanti kita akan buatkan baju pemadam berukuran kecil bagi siswa-siswi," terangnya.

Proses permohonan kunjungan di wisata edukasi PMK itu, dikatakan Irvan cukup mudah yakni hanya membuat surat permohonan kunjungan ditujukan kepada Wali Kota Surabaya.

"Kita agendakan jika hari biasa paling tidak sebanyak 50 atau dua sekolahan, seperti tadi itu kita mendapatkan kunjungan dari sekolah taman kanak-kanak," jelas Irvan

Baca juga:
Ini Penyebab Kebakaran Alfamart di Jalan Diponegoro Surabaya

Menurutnya, inisiasi wisata edukasi PMK Surabaya ini merupakan salah satu bentuk sosialisasi pencegahan terjadi kebakaran. Untuk registrasi wisata, masyarakat dapat menghubungi Anita di nomor 082113111096
dan Cindy dengan nomor handphone 081332854341. Dan kegiatan ini tidak dipungut biaya alias gratis.

"Dengan ini kami juga bisa memberi informasi kepada warga agar mawas dan langkah apa saja yang harus dilakukan jika terjadi kebakaran," sebutnya.