jatimnow.com - Seorang pria yang diduga mengidap kelainan jiwa di Ponorogo membakar rumah salah satu warga tanpa sebab. Warga lain sempat membiarkan pembakaran lantaran ketakutan jadi sasaran pelaku.
Sutopo (37), warga Desa Bajang, Kecamatan Balong, Kabupaten Ponorogo membakar rumah milik Slamet Riyadi. Usai melakukan pembakaran rumah, Sutopo kabur.
"Orang stres itu yang membakar. Kejadiannya kemarin malam. Warga sempat tidak memadamkan karena takut," kata Kapolsek Balong, AKP Hariyanto, Rabu (5/12/2018).
Ia menjelaskan, sebelum membakar rumah tetangganya, pelaku sempat melempari batu ke rumah tersebut. Malam harinya pelaku membakar rumah korban pada Selasa (4/12/2018) malam.
"Sebenarnya dendam itu mulai karena perlakuan saudara si pemilik rumah. Bertahun-tahun melempari batu ke rumah Sutopo. Nah ini tadi mungkin ingat, Sutopo ngamuk," terangnya.
Warga mengaku tidak mengetahui proses pembakaran yang diduga dilakukan oleh Sutopo. Api tiba-tiba membesar.
"Hanya saja warga setempat hanya mengetahui api muncul di rumah milik Slamet," ujarnya.
Ninik, Kepala Desa Bajang mengatakan, pelaku memang dikenal pendendam dan sangat meresahkan warga sekitar.
"Sebelum merusak dan membakar rumah, pelaku sempat merusah sawah. Itu juga karena tersinggung omongannya," terangnya.
warga mengaku takut dengan sikap Sutopo yang kerap tidak terkontrol saat emosi. Termasuk membantu memadamkan api rumah milik Slamet Riyadi.
"Kan bisa saja dendam dan malah merusak rumah tetangganya lagi," terangnya.
Diduga Stres, Pemuda di Ponorogo ini Bakar Rumah Tetangga Tanpa Sebab
Rabu, 05 Des 2018 12:09 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Mita Kusuma
Berita Ponorogo
Somasi atas Mutasi Kepsek Belum Dijawab Gubernur, Ribuan Guru di Ponorogo Gelar Aksi
Wagub dan Kapolda Jatim Apresiasi Bumi Reog Berdzikir 2025
Ribuan Pesilat Berkumpul Di Ponorogo, Gelar Doa Bersama Untuk Negeri
Satgas Pangan Ponorogo Pantau Harga Bahan Pokok Penting Jelang Nataru
Kampanyekan Keselamatan Lalu Lintas, Dishub Ponorogo Gelar Fun Run
Berita Terbaru
Proyek Dam Pelimpah Jember Senilai Rp15 M Ambrol, Komisi D DPRD Jatim Segera Cek
Tok! MA Hukum CNN Indonesia Bayar Setengah Miliar ke Karyawan
Saat Harapan Berubah Menjadi Tekanan
Jagal Pegirian Keler Sapi Hidup ke Gedung DPRD Surabaya, Tolak Relokasi
Unik! Pohon Pisang di Lamogan ini Berbuah 2 Meter
Tretan JatimNow
Konsisten Memberdayakan Kaum Hawa, Reny Widya Lestari Raih AWEN Award 2025
Aura Sinta Raih Emas Pada Ajang AKF China Setelah Gagal di Porprov Jatim
Kisah inspiratif Dokter Gigi Zahra, Sang Dokter Gigi Bawa Misi Kemanusiaan
Agus Hermanto, Guru Pelosok Banyuwangi Sang Penjaga Mimpi Anak Desa
Terpopuler
#1
Cuaca Surabaya Hari Ini: Berawan, Waspadai Hujan Ringan
#2
Harga Emas Senin 12 Januari 2026: Stabil dan Cenderung Naik
#3
Jagal Pegirian Keler Sapi Hidup ke Gedung DPRD Surabaya, Tolak Relokasi
#4
Khofifah Bahas Realisasi SRRL Surabaya - Sidoarjo dengan Jerman
#5