jatimnow.com - Ikatan Keluarga Besar Alumni (IKBA) Universitas 17 Agustus 1945 atau Untag Surabaya memasuki babak baru.
Kepengurusan Dewan Pengurus Pusat (DPP) periode 2026–2030 resmi dilantik dan langsung diarahkan untuk mengonsolidasikan kekuatan alumni demi kemajuan kampus dan kontribusi nyata bagi masyarakat.
Pelantikan berlangsung di Auditorium Gedung R. Ing Soekonjono lantai enam, Selasa (27/1/2026), disaksikan Ketua Yayasan Perguruan 17 Agustus 1945 (YPTA) Surabaya J. Subekti dan Rektor Untag Surabaya Harjo Seputro.
Baca juga: Marak Produk Palsu, Mahasiswa Untag Turun Gunung Bedah Hak Konsumen
Agenda ini menjadi penanda dimulainya peran strategis alumni lintas generasi yang tersebar di berbagai daerah dan profesi.
Ketua YPTA Surabaya, J. Subekti, mengingatkan bahwa posisi pengurus alumni membawa tanggung jawab moral yang besar.
“Setiap langkah alumni membawa nama universitas. Menjaga reputasi dan memberi kontribusi positif harus menjadi pegangan utama,” ujarnya.
Rektor Untag Surabaya Harjo Seputro menilai keterlibatan alumni sebagai cermin keberhasilan perguruan tinggi.
Menurutnya, peran alumni tidak berhenti pada kebanggaan almamater, tetapi ikut mendorong peningkatan mutu pendidikan.
“Masukan konstruktif, mentoring mahasiswa, berbagi keilmuan, hingga jejaring profesional alumni akan membantu Untag Surabaya melangkah lebih jauh menuju universitas berkelas dunia,” katanya.
Baca juga: Mahasiswa Terdampak Bencana? Untag Surabaya Siap Bantu! Ini Kebijakannya
Prosesi pelantikan dilanjutkan dengan pengambilan sumpah jabatan seluruh pengurus DPP IKBA.
Para pengurus menyatakan komitmen menjaga nilai kejujuran, kecerdasan, kebangsaan, keberagaman, dan kreativitas sebagai dasar menjalankan program kerja serta mendukung catur dharma perguruan tinggi.
Ketua IKBA Untag Surabaya terpilih, Kusumo Adi Nugroho, menyebut IKBA sebagai rumah besar yang menyatukan alumni lintas angkatan.
“Kepengurusan baru akan memperkuat solidaritas dan mendorong kontribusi strategis alumni bagi kampus dan masyarakat. IKBA harus aktif, produktif, dan memberi dampak,” ujar alumni angkatan 1991 tersebut.
Kusumo merupakan alumni Fakultas Ekonomi dan Bisnis Untag Surabaya yang kini menjabat Wakil Ketua Komisi B DPRD Sidoarjo.
Baca juga: Mahasiswa Magister Teknik Sipil Untag Surabaya Unjuk Gigi di IPCCE 2025 ITB
Aktivitasnya di Komunitas Fakultas Ekonomi dan Bisnis (KAFE) 17 serta Paguyuban Alumni Untag Surabaya (PAUS 17) dinilai dapat memperluas jejaring kolaborasi bagi almamater.
Sebelumnya, Ketua Panitia Tim Adhoc Ir. Ar. Muhammad Faisal menjelaskan proses pemilihan Ketua IKBA berlangsung partisipatif sejak September hingga Desember 2025.
“Tahapan panjang ini mencerminkan keseriusan alumni membangun organisasi yang solid dan berkelanjutan,” katanya.
Melalui kepengurusan baru IKBA, Untag Surabaya berharap jejaring alumni semakin terintegrasi sebagai mitra strategis pengembangan kampus, sekaligus penguat nilai kebangsaan yang menjadi identitas Kampus Merah Putih.