Kejuaraan Kickboxing Piala Bupati Kediri 2025, Persiapan Menuju Porprov 2027

Senin, 15 Des 2025 21:00 WIB
Reporter :
jatimnow.com
Kickboxing Indonesia (KBI) Kabupaten Kediri. (Foto: KBI Kabupaten Kediri/jatimnow.com)

jatimnow.com - Cabor Kickboxing Indonesia (KBI) Kabupaten Kediri kembali menggelar Kejuaraan Kickboxing Piala Bupati Kediri 2025. Tahun ini akan diselenggarakan pada 27-28 Desember mendatang di Convention Hall SLG.

Ketua Umum KBI Shirojuddin mengatakan bahwa, kejuaraan memperebutkan piala bupati ini merupakan kali kedua diselenggarakan dengan tujuan yang sama, yakni menjaring bibit unggul di olahraga beladiri kickboxing.

"Tujuannya untuk kejuaraan piala bupati itu ya, kita kan ingin mencari bibit-bibit unggul para kickboxer yang ada di Kabupaten Kediri. Karena dilihat dari potensi di kabupaten sendiri itu banyak sekali fighter, tapi kadang enggak, kadang enggak ke-cover ke kita," katanya, Senin (15/12/2025).

Baca juga: Atlet Asal Kediri Rendy Varera Borong Medali untuk Indonesia di SEA Games 2025

Dalam proses perekrutan peserta, KBI Kabupaten Kediri mengundang berbagai camp dan cabang olahraga bela diri yang ada di Kabupaten Kediri. Tidak hanya kickboxing, kejuaraan ini juga melibatkan atlet dari cabang olahraga kombat lainnya seperti Muaythai, MMA, hingga pencak silat.

“Di situ juga. Istilahnya kita juga promosi, kan? Mengembangkan untuk kickboxing yang ada di Kabupaten Kediri," imbuh Shirojuddin.

Shirojuddin menambahkan, kejuaraan ini nantinya akan mempertandingkan tujuh kategori. Selain memperebutkan Piala Bupati Kediri untuk juara umum, panitia juga akan memilih atlet terbaik di setiap kategori. Para atlet terbaik tersebut akan mendapatkan piala, sertifikat, serta uang pembinaan.

Baca juga: Kempo Pelajar Kediri Sabet 15 Medali di KEJURDOPEL Jatim 2025

Lebih lanjut Shirojuddin menjelaskan, pasca-kejuaraan, KBI Kabupaten Kediri akan melakukan pembinaan lanjutan dengan membentuk pemusatan latihan kabupaten (Puslatkab). Atlet-atlet yang dinilai memiliki potensi akan dikumpulkan dan dibina secara intensif sebagai persiapan menuju Porprov 2027.

\

"Jadi nanti kita akan adakan persiapan, jadi persiapan puslatkab nanti yang jelas, untuk atlet-atlet yang berpotensi itu kita undang, kita jadikan satu, lah kita lakukan pembinaan yang mana tujuannya adalah Poprov 2027 itu," jelasnya.

Pihaknya berharap dengan langkah ini, KBI Kabupaten Kediri bisa lebih baik khususnya dalam pertandingan di Porprov 2027 mendatang.

Baca juga: PBSI Kabupaten Kediri Gelar Kejurkab 2025, Jaring Atlet Muda Berbakat

"Target kita Porprov 2027 harus dapat emas karena kita masih selama Porprov dari Jember, Jombang itu belum pernah dapat emas. Ya, perak, dua perak, dua perunggu," tegasnya.

Kickboxing sendiri resmi bergabung sebagai anggota KONI Kabupaten Kediri sejak tahun 2020 dan terus berkembang hingga saat ini melalui sinergi dengan klub-klub serta cabang olahraga bela diri lainnya di daerah.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Kediri

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler