jatimnow.com - Polisi menangkap dua pelaku carding atau perdagangan kartu kredit, rekening bank dan informasi pribadi secara online.
Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Frans Barung Mangera mengatakan kasus yang sedang trending merambah di berbagai negara. Seperti contoh pemesanan barang dari luar negara lain.
"Misal barang pesanan dari luar negeri, mereka pesan dan di order dengan identitas dan kartu kredit orang lain dengan spesifikasi orang itu," terang Barung kepada awak media, Kamis (18/10/2018).
Dua Pelaku tersebut adalah Marshall Dimas Saputra dan Ferry Piscesa Dwi Cahya mereka berdua masih remaja. Dalam melakukan aksinya mareka belajar secara otodidak melakukan transaksi ini.
"Mereka belajar sendiri melalui Google. Akhirnya berhasil kita ungkap melalui Patrol Siber, barang paling mahal adalah laptop Predator di Indonesia harganya senilai Rp 60juta karena spesifikasi game," ujarnya.
Barung menjelaskan, transaksi barang-barang ini dimulai dengan pemesanan. Rata-rata pemesanan sekali penjualan, barang dipakai sesuai kebutuhan dan yang paling sering dipakai adalah laptop.
"Harga Jual untuk laptop biasanya Rp 5juta sampai Rp 10juta. Selain itu mereka berjualan tiket jalur luar negeri jadi tidak perlu pesan di maskapai dengan keuntungan 20 persen, ada juga tiket Hotel," imbuhnya.
Barung menambahkan, dari hasil carding yang dilakukan oleh dua remaja digunakan untuk pemakaian pribadi dan bersenang-senang dengan teman mainnya.
"Mereka gunakan untuk pemakaian pribadi dan mengajak teman temannya keluar negeri," tandasnya.
Dua remaja ini dikenakan pasal 30 (2) jo Pasal 46 ayat (2) atau pasal 32 ayat (1) jo Pasal 48 ayat (1) UU RI nomor 19 tahun 2016 tentang perubahan atas UU RI Nomor 11 tahun 2008 tentang Informasi dan transaksi Elektronika.
Bobol Kartu Kredit, Dua Remaja ini Belanja Laptop Seharga Rp 60 Juta
Kamis, 18 Okt 2018 18:08 WIB
Reporter :
Arry Saputra
Arry Saputra
Berita Terbaru
Puluhan Rumah di Tulungagung Rusak Akibat Angin Puting Beliung
Jembatan Gantung Diperbaiki, Warga di Jember Harap Pemerintah Bangun Permanen
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini: Cerah Berawan
Harga Emas Selasa 13 Januari 2026 dan Catatan untuk Investor
Tiket Jember–Jakarta Turun, DPRD Jember Dorong Perbaikan Fasilitas Bandara
Tretan JatimNow
Konsisten Memberdayakan Kaum Hawa, Reny Widya Lestari Raih AWEN Award 2025
Aura Sinta Raih Emas Pada Ajang AKF China Setelah Gagal di Porprov Jatim
Kisah inspiratif Dokter Gigi Zahra, Sang Dokter Gigi Bawa Misi Kemanusiaan
Agus Hermanto, Guru Pelosok Banyuwangi Sang Penjaga Mimpi Anak Desa
Terpopuler
#1
Proyek Dam Pelimpah Jember Senilai Rp15 M Ambrol, Komisi D DPRD Jatim Segera Cek
#2
Cuaca Surabaya Hari Ini: Berawan, Waspadai Hujan Ringan
#3
Jagal Pegirian Keler Sapi Hidup ke Gedung DPRD Surabaya, Tolak Relokasi
#4
Profil AKBP Ramadhan Nasution, Kapolres Gresik Baru Gantikan AKBP Rovan Richard
#5