jatimnow.com - Polisi memetakan 12 titik penyekatan saat malam tahun baru 2025. Titik tersebut merupakan lokasi rawan konvoi yang menjadi pintu arus keluar-masuk Kota Pahlawan.
Kasatlantas Polrestabes Surabaya, AKBP Arif Fazlurrahman mengatakan, dari 12 titik rawan tersebut, mayoritas di perbatasan kota. Maka dari itu, pihaknya akan menyekat pintu masuk kota.
"Kami akan melakukan penyekatan di Bundaran Cito, Berbek Industri, Pondok Tjandra, Jembatan Karangpilang, MERR Gunung Anyar, serta perbatasan Lakarsantri-Menganti," ujarnya, Kamis (26/12/2024).
Baca juga: Malam Tahun Baru di Surabaya Dirayakan Sederhana dengan Doa Lintas Agama
Selain dilakukan penyekatan nantinya di malam pergantian tahun juga akan dilakukan rekayasa lalu lintas yang diterapkan di sisi utara dan barat kota.
Mulai dari Romokalisari, perbatasan Benowo-Menganti, simpang tiga Indrapura-Rajawali, Rajawali-Jembatan Merah, simpang empat Dupak-Demak, hingga simpang empat Kedung Cowek-Kenjeran.
Baca juga: Mecel Bareng Mbak Wali, Rayakan Malam Pergantian Tahun di Ikon Baru Kota Kediri
"Kami akan menempatkan personel di lokasi-lokasi tersebut bersama jajaran polres perbatasan masing-masing wilayah. Langkah ini untuk memastikan tidak ada pengendara yang masuk Surabaya untuk konvoi pada malam tahun baru nanti," tegas Arif.
Arif juga menyampaikan, pihaknya akan melakukan razia knalpot brong dan patroli antisipasi kejahatan malam hari.
"Kami ingin memastikan semua berjalan lancar tanpa ada gangguan," kataya.
Baca juga: Mas Dhito Tegaskan Tak Ada Pesta Kembang Api saat Malam Tahun Baru di Kediri
Tak lupa, kepolisian mengimbau kepada masyarakat luar kota agar tidak mencoba-coba memasuki Surabaya tanpa alasan penting.
"Kami akan mengarahkan kendaraan yang tidak berkepentingan untuk kembali ke asal, penyekatan ini bertujuan menciptakan suasana aman dan tertib di Surabaya," pungkasnya.