jatimnow.com - Pemuda penyandang ODHA (Orang Dengan HIV Aids) tewas saat perjalanan pulang ke kampung halamannya. Korban tewas saat transit di terminal Tawang Alun, Kecamatan Rambipuji, Jember, Sabtu (18/8/2018).
Kapolsek Rambipuji, AKP Sutarjo membenarkan jika kejadian itu di wilayah hukumnya. Korban berinisial TO (26) asal Kecamatan Cepiring, Kendal, Jawa Tengah. Korban tewas saat bus yang ditumpanginya akan meninggalkan area terminal Tawang Alun.
"Jenazah kita bawa ke RSUD Patrang. Badan kurus kering, tinggi badan 169 cm, berat badan 35 kg, warna kulit sawo matang, rambut lurus hitam panjang 17 cm," jelasnya AKP Sutarjo.
Dia mengungkapkan, korban berangkat dari Banyuwangi dengan menumpang Bus sekitar pukul 09.00 Wib. Saat perjalanan, korban yang diketahui mengidap HIV, itu didampingi KS (30), keluarganya untuk menuju ke Kendal.
"Tiba di Tawang Alun pukul 14.00 Wib. Mereka berpindah ke Bus lainnya. Namun saar bus akan keluar terminal, korban minta turun," tambahnya.
Saat itu korban tidak bisa berdiri. Sehingga KS, keluarga korban, minta bantuan kondektur bus untuk menurunkan korban dari dalam bus. Sesaat setelah diturunkan dan dibaringkan di trotoar itulah korban meninggal dunia.
"Saksi melihat sewaktu diturunkan korban sudah dalam keadaan nafas tersedak-sedak. Dan setelah ditaruh ditrotoar saksi melihat korban seperti sudah tidak bernafas lagi," ungkapnya.
Polisi mengetahui korban mengidap HIV dari keterangan KS, keluarga korban. Yang juga dikuatkan dengan 4 lembar surat rujukan pemeriksaan medis dari Puskesmas Sobo, Banyuwangi, yang ditujukan kepada RSUD Blambangan, Banyuwangi.
"Dan saksi (KS) sempat mendapat cerita dari korban kalau menderita sakit HIV akan tetapi malu menceritakan kepada orang lain. Penyakit yang diderita korban diduga penyakit HIV stadium 2," pungkasnya.
Reporter: Irul Hamdani
Editor: Arif Ardianto
Hendak Pulang Kampung, ODHA ini Tewas di Terminal
Sabtu, 18 Agu 2018 21:00 WIB
Reporter :
jatimnow.com
jatimnow.com
Berita Jember
Pengangkatan PPPK Paruh Waktu di Jember Terbanyak Nasional, Ini Kata BKN
DPRD Jatim Segera Tangani Sungai Penyebab Banjir yang Rendam Rumah Warga di Jember
Komisi C DPRD Jember Dorong Direksi BUMD Tak Sekadar Fokus Pelayanan
Anggaran Perbaikan Atap Stadion JSG Lenyap di APBD Tahun Ini
Dirut Perumdam Tirta Pandhalungan Berganti, Pj Sekda Dorong Lompatan Kinerja
Berita Terbaru
Tok! MA Hukum CNN Indonesia Bayar Setengah Miliar ke Karyawan
Saat Harapan Berubah Menjadi Tekanan
Jagal Pegirian Keler Sapi Hidup ke Gedung DPRD Surabaya, Tolak Relokasi
Unik! Pohon Pisang di Lamogan ini Berbuah 2 Meter
Jejak Masjid 1825 di Situbondo dan Mimpi Global Cicit Kyai Mas Su’ud
Tretan JatimNow
Konsisten Memberdayakan Kaum Hawa, Reny Widya Lestari Raih AWEN Award 2025
Aura Sinta Raih Emas Pada Ajang AKF China Setelah Gagal di Porprov Jatim
Kisah inspiratif Dokter Gigi Zahra, Sang Dokter Gigi Bawa Misi Kemanusiaan
Agus Hermanto, Guru Pelosok Banyuwangi Sang Penjaga Mimpi Anak Desa
Terpopuler
#1
Cuaca Surabaya Hari Ini: Berawan, Waspadai Hujan Ringan
#2
Harga Emas Senin 12 Januari 2026: Stabil dan Cenderung Naik
#3
Khofifah Bahas Realisasi SRRL Surabaya - Sidoarjo dengan Jerman
#4
Jagal Pegirian Keler Sapi Hidup ke Gedung DPRD Surabaya, Tolak Relokasi
#5