Pixel Codejatimnow.com

Hanyut di Sungai Bersama Motornya, Pria ini Ditemukan Tewas

Editor : Narendra Bakrie  Reporter : Sahlul Fahmi
Proses pencarian korban
Proses pencarian korban

jatimnow.com - Seorang pengendara motor asal Kecamatan Driyorejo, Kabupaten Gresik tercebur bersama motornya saat menaiki perahu tambang di Sungai Kali Surabaya. Setelah sehari pencarian, korban ditemukan tewas, Senin (1/2/2021).

Kasatpolair Polres Gresik, AKP Ade Masyhur mengatakan, tubuh korban bernama Hary Hermawan (50) itu tersangkut akar pohon di tepi Sungai Kali Surabaya di Dusun Ngambar, Desa Bambe, Kecamatan Driyorejo.

"Ditemukan dalam kondisi meninggal dunia sekitar 3 kilometer dari penyebrangan tempat korban tercebur. Lokasi penemuan di sungai belakang SPBU Dusun Ngambar, Desa Bambe sekitar jam 12.30 Wib," ungkap Ade.

Ade menyebut, timnya yang ikut diterjunkan untuk melakukan pencarian di lokasi melihat sosok tubuh manusia yang tersangkut akar pohon di tepi sungai tersebut.

"Begitu mendapat laporan dari relawan ada mayat yang tersangkut di akar pohon, kami langsung bergerak menuju lokasi kejadian. Begitu di lokasi kami melakukan pengecekan ternyata memang ada mayat yang tersangkut," ujarnya.

Baca juga:
Tenggelam di Sungai Brantas Malang, Bocah 6 Tahun Ditemukan Tak Bernyawa

Secara bergotong royong, tim SAR gabungan kemudian mengevakuasi jasad korban menuju rumah sakit untuk keperluan pemeriksaan fisik pada tubuh korban.

"Korban sudah ditemukan, tapi sepeda motornya hingga kini masih belum diketahui keberadaannya," tambahnya.

Baca juga:
Warga Ngawi Ditemukan Tewas di Aliran Bengawan Solo Bojonegoro

Korban yang merupakan warga Desa/Kecamatan Driyorejo itu hendak pergi ke Krian melalui penyeberangan yang terletak di perbatasan Kabupaten Gresik dengan Kabupaten Sidoarjo pada Minggu (31/1/2021).

Namun saat menyeberangi sungai, korban diduga tidak bisa menyeimbangkan motornya hingga akhirnya tercebur dan hanyut terseret arus sungai.