jatimnow.com - Novita Hardini Nur Arifin, Istri Wakil Bupati Trenggalek Muhammad Nur Arifin mengaku merindukan sosok Arumi Bachsin Istri Wakil Gubernur Jatim Emil Elistianto Dardak sepeninggal mengikuti sang suami menempati jabatan orang nomor dua di Provinsi Jatim.
Menurut Novita yang membikin kangen dari Arumi saat sama-sama bekerja menjadi Tim penggerak di Kabupaten Trenggalek, yakni saling mengisi layaknya sahabat.
"Beliau (Arumi) itu merupakan sosok istri pejabat yang sederhana, dan sistem bekerjapun kami sudah klik seperti sahabat," kata Novita usai menghadiri pelantikan Ketua TP PKK Jatim, di Gedung Negara Grahadi, Jalan Gubenur Suryo, Surabaya, Selasa (19/2/2019).
Namun sepeninggal Arumi, yang saat ini sudah dilantik menjadi Ketua Penggerak PKK Jatim itu meskipun berat harus direlakan.
"Bagi saya ya sangat terasa, tapi kalau dari masyarakat melihatnya sih siapapun pemimpinnya, berganti berapa banyak selama pemimpinya bisa turun ke masyarakat, bisa memeluk, bisa memposisikan diri menjadi ibu, bisa mengayomi itu tidak terlalu terasa," ungkapnya.
Selain itu tambah Novita. Arumi itu sosok sahabat yang mempunyai banyak kesamaan mulai dari umur yang tidak berbeda jauh.
"Kita ini kan juga sama-sama muda dan juga punya anak-anak kecil, jadi mulai dari sharing kegiatan sehari-hari hingga merawat anak-anak itu kerap kita kumpul bersama. Waktu perpisahan kemarin saya nangis," kata Novita.
Novita menyebutkan bahwa sosok Arumi juga kerap mampu meleburkan suasana yang kerap terkesan kaku menjadi santai.
"Kita kan seumuran jadi ya sering guyonan bersama, dan setelah peninggalan beliau ini saya berhadapan dengan kepala OPD, istri-istri PNS yang umurnya jauh di atas saya, jadi ya sepi rasanya nggak ada temannya lagi," harapnya.
Eits... Ada yang Kangen Sama Istri Wagub Jatim Lho
Selasa, 19 Feb 2019 19:15 WIB
Reporter :
Farizal Tito
Farizal Tito
Berita Trenggalek
200 Warga Trenggalek Terima Bantuan Becak Listrik dari Presiden Prabowo
Ratusan CJH Trenggalek Belum Lolos Istitha'ah
Tren Penyakit Gagal Ginjal Naik di Trenggalek, Pasien Termuda Usia 15 Tahun
AKD Trenggalek Keluhkan Pemangkasan Dana Desa, Banyak Program Tak Berjalan
Tak Ada Kembang Api, Pemkab Trenggalek Gelar Nobar Film Dokumenter
Berita Terbaru
Profil AKBP Ramadhan Nasution, Kapolres Gresik Baru Gantikan AKBP Rovan Richard
Proyek Dam Pelimpah Jember Senilai Rp15 M Ambrol, Komisi D DPRD Jatim Segera Cek
Tok! MA Hukum CNN Indonesia Bayar Setengah Miliar ke Karyawan
Saat Harapan Berubah Menjadi Tekanan
Jagal Pegirian Keler Sapi Hidup ke Gedung DPRD Surabaya, Tolak Relokasi
Tretan JatimNow
Konsisten Memberdayakan Kaum Hawa, Reny Widya Lestari Raih AWEN Award 2025
Aura Sinta Raih Emas Pada Ajang AKF China Setelah Gagal di Porprov Jatim
Kisah inspiratif Dokter Gigi Zahra, Sang Dokter Gigi Bawa Misi Kemanusiaan
Agus Hermanto, Guru Pelosok Banyuwangi Sang Penjaga Mimpi Anak Desa
Terpopuler
#1
Cuaca Surabaya Hari Ini: Berawan, Waspadai Hujan Ringan
#2
Jagal Pegirian Keler Sapi Hidup ke Gedung DPRD Surabaya, Tolak Relokasi
#3
Harga Emas Senin 12 Januari 2026: Stabil dan Cenderung Naik
#4
Khofifah Bahas Realisasi SRRL Surabaya - Sidoarjo dengan Jerman
#5