jatimnow.com - Bertepatan dengan momen Libur Natal dan tahun baru 2019 PT KAI mengoperasikan gerbong baru pada Kereta Api (KA) Mutiara Timur. Pengoperasiakn gerbong baru tersebut diberlakukan pada 16 Desember 2018.
Manajer Humas PT KAI Daop 9 Jember, Luqman Arif mengatakan, rangkaian gerbong KA Mutiara Timur Siang dan malam relasi Banyuwangi - Surabaya Gubeng menggunakan rangkaian baru yang berbahan stainles steel.
Hal ini dilakukannya untuk meningkatkan keselamatan, kenyamanan, dan keamanan pengguna jasa kereta api.
"Khususnya menjelang angkutan Natal 2018 dan Tahun baru 2019," ungkap Luqman Arif, Sabtu
Sedangkan untuk tingkat keterisian per minggunya, kata Luqman, rata-rata mencapai 80 persen. Saat memasuki akhir pekan tingkat okupansi bisa mencapai 100 persen.
"Rangkaian KA Mutiara Timur new image terdiri dari 4 kereta kelas eksekutif, 3 kereta ekonomi, 1 kereta makan dan 1 kereta pembangkit dengan kapasitas 392 tempat duduk," bebernya.
Penggantian rangkaian KA Mutiara Timur ini, lanjutnya, tidak merubah jadwal keberangkatan. KA Mutiara Timur Siang dari Stasiun Banyuwangi Baru pada jam 09.00 Wib. Sedangkan KA Mutiara Timur Malam berangkat dari Stasiun Banyuwangi Baru pukul 22.00 Wib.
Sejauh ini kuota tiket relasi Banyuwangi - Surabaya, tambahnya, masih tersisa sekitar 40 persen dari jumlah kursi yang disediakan.
"Untuk tiket masih tersedia sekitar 20 sampai 40 persen," katanya.
PT KAI Luncurkan Gerbong KA Mutiara Timur Baru, Begini Penampakannya
Minggu, 16 Des 2018 12:30 WIB
Reporter :
Hafiluddin Ahmad
Hafiluddin Ahmad
Berita Terbaru
Membaca Tulisan di Pilar Jembatan Brawijaya Kediri yang Kerap Disangka Aksara Thailand
GABSI Kabupaten Kediri Matangkan Persiapan Atlet Bridge Menuju Porprov 2027
Profil AKBP Ramadhan Nasution, Kapolres Gresik Baru Gantikan AKBP Rovan Richard
Proyek Dam Pelimpah Jember Senilai Rp15 M Ambrol, Komisi D DPRD Jatim Segera Cek
Tok! MA Hukum CNN Indonesia Bayar Setengah Miliar ke Karyawan
Tretan JatimNow
Konsisten Memberdayakan Kaum Hawa, Reny Widya Lestari Raih AWEN Award 2025
Aura Sinta Raih Emas Pada Ajang AKF China Setelah Gagal di Porprov Jatim
Kisah inspiratif Dokter Gigi Zahra, Sang Dokter Gigi Bawa Misi Kemanusiaan
Agus Hermanto, Guru Pelosok Banyuwangi Sang Penjaga Mimpi Anak Desa
Terpopuler
#1
Cuaca Surabaya Hari Ini: Berawan, Waspadai Hujan Ringan
#2
Jagal Pegirian Keler Sapi Hidup ke Gedung DPRD Surabaya, Tolak Relokasi
#3
Harga Emas Senin 12 Januari 2026: Stabil dan Cenderung Naik
#4
Khofifah Bahas Realisasi SRRL Surabaya - Sidoarjo dengan Jerman
#5